SLEMAN, solotrust.com- 600 personil Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, BPBD, relawan dan TNI-Polri melanjutkan proses pencarian terhadap 3 siswi SMP Negeri 1 Turi yang masih hilang di Sungai Sempor, Sleman, Sabtu (22/2/2020). Petugas menyisir dari TKP awal korban berangkat susur sungai hingga ke wilayah Bantul sejauh 26 kilometer.
Mereka dibagi dalam empat regu dan melakukan penyisiran mulai pukul 07.00 WIB hingga sore hari nanti jika korban belum ditemukan.
Hingga pukul 09.00, ketiga korban yang berasal dari SMP Negeri 1 Turi belum berhasil ditemukan. Tim SAR hanya menemukan sepatu, topi dan perlengkapan pramuka yang diduga milik korban.
Para korban yang belum ditemukan adalah Yasinta Bunga, Zahra Imelda, serta Nadine Fadillah, sementara 7 korban sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
“Untuk data korban yang selamat 239 orang, yang meninggal 7 orang dan yang dalam proses pencarian 3 orang.” Jelas Kepala Basarnas DIY Wahyu Efendi. (adam)
(wd)