Entertainment

Peninsula, Sekuel Train To Busan Rilis Poster Resmi, Tayang Musim Panas 2020

Musik & Film

29 Februari 2020 10:08 WIB

Poster film "Peninsula" (Sumber: Instagram @peninsula_movie)

Solotrust.com- Empat tahun setelah "Train to Busan", sutradara Yeon Sang Ho kembali dengan menggarap sekuel film tersebut yakni "반도" atau "Peninsula". Dua poster diunggah pada 28 Februari 2020.

Kedua poster itu sama-sama menunjukkan situasi genting. Yang pertama terlihat seseorang yang berjalan di pelabuhan yang ditinggalkan di malam hari, dengan zombie di setiap sudutnya.



Sementara poster kedua memperlihatkan Jung Suk (Kang Dong Won) dan Min Jung (Lee Jung Hyun) yang menunggu dari belakang kendaraan yang ditinggalkan pula, dengan zombie-zombie yang berjalan ke arah mereka.

Film yang akan tayang pada musim panas 2020 ini dibintangi oleh Kang Dong Won, Lee Jung Hyun, Kwon Hae Hyo, Kim Min Jae, Go Kyo Hwan, Kim Do Yoon, Lee Re, dan Lee Ye Won.

Seperti "Train to Busan", film ini akan menceritakan tentang apa yang terjadi jika virus zombie menyebar, bukan di kereta seperti film pertamanya, melainkan di kota. (Lin)

(wd)