SUKOHARJO, solotrust.com- Kabupaten Sukoharjo menjadi daerah tertinggi kedua di Jawa Tengah, dengan bertambahnya 3 pasien yang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Meskipun ada penambahan pasien positif, namun di Sukoharjo jumlah pasien sembuh juga mengalami peningkatan. Hingga saat ini Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid 19 Sukoharjo mencatat sedikitnya sudah ada 8 pasien positif yang dinyatakan sembuh alias negatif covid-19.
Data terakhir menyebutkan sedikitnya ada 40 pasien terkonfimasi positif Covid 19. Dari jumlah tersebut membuat Sukoharjo menjadi wilayah tertinggi kedua di Jawa Tengah.
Pasien positif itu tersebar di lima kecamatan, meliputi kecamatan Grogol, Baki, Kartasura, Mojolaban dan Nguter. Dari lima kecamatan itu, Grogol menjadi wilayah kasus covid terbanyak.
Berdasar data, di Kecamatan Grogol terdapat 17 pasien positif, 3 Pasien Dalam Pemantauan (PDP) serta 54 lainya merupakan Orang Dalam Pantauan (ODP).
“Sampai saat ini di Kabupaten Sukoharjo ada 40 kasus pasien positif.” Jelas Jubir Tim Gugus P2T Covid-19 Sukoharjo, dr. Yunia Wahdiyati, Senin (4/5/2020).
Dari ke 40 pasien positif ini, tiga diantaranya berasal dari Kecamatan Kartasura. Diketahui mereka mempunyai riwayat perjalanan dari Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel) atau bagian dari klaster Gowa.
Selain pasien positif, saat ini Tim Percepatan Penanganan Covid 19 Sukoharjo mencatat mencatat ada 8 pasien positif sembuh, 16 isolasi mandiri, 12 dirawat dan 4 orang meninggal. Untuk menekan jumlah pasien positf, tim gugus semakin gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat, agar tetap mematuhi imbauan yang di keluarkan oleh pemerintah. (nas)
(wd)