Entertainment

Anggota ITZY Berbagi Apa Makna Percaya Diri bagi Mereka

Musik & Film

20 Februari 2021 06:09 WIB

ITZY (Sumber gambar: Instagram @wdzg_official)

Solotrust.com - Anggota ITZY berbagi tentang apa makna percaya diri bagi mereka dalam wawancaranya dengan Majalah Singles baru-baru ini. ITZY sendiri selama ini dikenal mengusung tema percaya diri dalam karya-karya musiknya.

"Meskipun baik untuk mengagumi seseorang dan merasa bahwa Anda ingin juga menjalani kehidupan dengan sifat-sifat baik yang Anda lihat dalam diri mereka, tidak perlu 'menjadi' orang itu," kata Yeji.



Leader ITZY itu melanjutkan, "Saya pikir ini lebih tentang mengambil sifat baik orang lain dan menyusunnya dalam diri kita, seperti mewarnai selembar kertas putih dengan banyak warna berbeda. Ini adalah 'I Wannabe me' (Aku Ingin menjadi Aku')."

Anggota lain Chaeryeong juga mengatakan hal serupa, yakni dengan tidak boleh melupakan siapa diri kita, meski menyerap hal-hal baru dari orang lain. Ia berkata, "Sejak masa trainee, saya telah mencoba menyerap hal-hal baru yang telah saya pelajari dengan cara saya sendiri yang unik. Saya masih merasa bahwa saya tidak boleh melupakan siapa saya secara individu."

Anggota termuda Yuna mengatakan bahwa ia ingin hidup dengan percaya diri, dengan berkata, "Saya ingin menjadi seseorang yang bisa jujur, tidak menyembunyikan siapa saya, dan hidup dengan percaya diri, mengungkapkan pikiran saya."

Untuk Lia, dia menekankan bahwa semua orang memiliki kriteria sendiri tentang kebahagiaan, kesuksesan maupun kegagalan, sehingga ia ingin hidup dengan kriterianya sendiri.

"Saya sangat percaya pada 'Jalani hidup dimana Anda dapat memenuhi kriteria Anda sendiri'. Saya pikir setiap orang memiliki kriteria berbeda untuk kebahagiaan, kesuksesan, dan kegagalan, dan tidak perlu mematuhi aturan orang lain," kata Lia. (Lin)

(wd)