Solotrust.com -Big Hit Entertainment dan Universal Music Group (UMG) akan bekerjasama untuk membentuk boygroup baru. Melansir dari Soompi (18/2/2021), berdasarkan video yang dirilis kedua perusahaan itu, pada hari itu CEO UMG Lucian Grainge, CEO Big Hit Bang Si Hyuk, dan CEO global Big Hit Lenzo Yoon secara resmi mengumumkan bahwa mereka akan mendebutkan boygroup global melalui program audisi.
"Bersama Universal Music Group, Big Hit Entertainment akan mendebutkan boygroup baru yang akan aktif di panggung global. Kami akan memilih anggota melalui audisi global, dan kami bertujuan untuk menyiarkan program audisi ini dengan mitra media AS pada tahun 2022," kata Lenzo Yoon.
Dikatakan pula bahwa dalam proyek itu Big Hit Entertainment akan bertanggung jawab untuk menemukan dan melatih artis, memproduksi konten untuk penggemar, dan komunikasi dengan penggemar melalui Weverse.
Sementara itu dengan jaringan lokalnya yang kuat, Universal Music Group akan bertanggung jawab atas produksi musik, distribusi global, dan memproduksi program audisi dengan mitra media AS.
Lebih lanjut, akan ada perusahaan patungan (joint venture) yang akan berlokasi di Los Angeles dan bertindak sebagai label untuk mengawasi grup ini. Big Hit akan bekerja sama dengan Universal Music Group melalui Big Hit America, cabang Big Hit di AS.
Terkait kerjasama ini, Lenzo Yoon juga mengatakan bagaimana kedua perusahaan ini akan memaksimalkan sinerginya dengan berfokus pada bidang keunggulan masing-masing.
"Seperti yang Anda ketahui, Universal Music Group menampilkan spektrum musik yang luas. Ia memiliki jaringan yang kuat dari produser dan komposer terbaik dunia, kemampuan produksi, dan keahlian pemasaran. Demikian pula, Big Hit adalah perusahaan yang paling dapat mewujudkan 'K-Pop style' yang dicintai oleh penggemar musik di seluruh dunia," kata Lenzo Yoon. (Lin)
(wd)