Entertainment

I.M MONSTA X Berbagi tentang Bagaimana Didikan Orangtuanya Mempengaruhi Dirinya

Musik & Film

8 Mei 2021 09:28 WIB

I.M MONSTA X (Dok. Starship Entertainment)

Solotrust.com -I.M MONSTA X berbagi tentang bagaimana didikan orangtuanya mempengaruhi dirinya saat melakukan wawancara dengan EARMILK, paska merilis album mini digital pertamanya "Duality".

Hal pertama yang I.M ingat sebagai seorang anak adalah mendengarkan musik jazz atau musik klasik yang memenuhi rumah di pagi hari setelah ia bangun. Ini karena ayah I.M yang berprofesi sebagai ilmuwan memiliki kecintaan terhadap musik. I.M juga mengatakan lagu pertama yang dia hafal adalah "What A Wonderful World" dari Louis Armstrong.



Dalam wawancaranya dengan Majalah Arena Homme Plus, I.M juga berbagi tentang kecintaannya pada musik jazz ini. Saat pewawancara menyebut bahwa I.M tampaknya tertarik dengan "suara Jazzy", dia menjawab, "Ya, sama seperti saya suka hiphop, saya juga suka lagu yang memiliki akar jazz."

Pemilik nama lahir Im Chang Kyun itu melanjutkan, "Sejujurnya, akhir-akhir ini saya mendengarkan musik jazz hampir secara eksklusif. Saya menemukan ritme hidup saya. Saya suka ketukan dari suara hi-hat lama yang saya dengar di lagu-lagu jazz. Saya juga suka suara alat musik tiup, dari saksofon dan terompet."

Selain tentang musik, karena pekerjaan orangtuanya, I.M memiliki pengalaman tinggal di Boston, Massachusetts dan Israel selama tujuh tahun masa kecilnya, sebelum pindah kembali ke Korea, tempat kelahirannya. Dalam salah satu episode Weekly Idol, I.M mengatakan bahwa paska dia lahir, dia langsung dibawa untuk tinggal di luar negeri. Pengalaman tinggal di timur dan barat ini pun mempengaruhi siapa dia sebagai pribadi.

"Saya benar-benar mencoba untuk menghormati dan memahami budaya lain, dan saya selalu merasa hidup dalam komunitas yang lebih luas. Dan sebagai seorang anak, saya ingin tahu tentang segala hal, selalu mengajukan pertanyaan, seperti saya saat ini," katanya.

Terkait mimpinya menjadi seorang penyanyi, I.M mengingat bagaimana orangtuanya sangat terkejut mengetahui keputusannya untuk drop out dari sekolah untuk meraihnya. I.M teguh pada pilihannya dan menemukan cara untuk meyakinkan orang tuanya bahwa ini adalah jalan untuknya dan layak dikejar setelah dia lulus audisi.

"Beri saya waktu beberapa bulan, atau mungkin bahkan beberapa tahun, agar saya dapat membuktikan kepada Anda bahwa saya dapat melakukannya. Dan mereka berkata ya, mereka percaya pada saya," kenang I.M. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya