Entertainment

Momo TWICE Ingin Berkolaborasi dengan Hyoyeon Girls Generation

Musik & Film

29 Juni 2021 06:09 WIB

Hyoyeon Girls Generation & Momo TWICE (Sumber gambar: Instagram Hyoyeon & TWICE)

Solotrust.com - Momo TWICE mengungkapkan bahwa dia ingin berkolaborasi dengan "dance machine" dari SM Entertainment, Hyoyeon Girls' Generation. Hal ini ia katakan saat tampil di acara Video Call baru-baru ini, sebagaimana dikabarkan situs Kbizoom.

Ketika ditanya oleh penggemar dengan siapa dia ingin berkolaborasi dance di masa depan, Momo menjawab bahwa itu adalah Hyoyeon.



Jawaban itu tidak mengejutkan para penggemar karena sebelumnya dancer utama TWICE ini sudah berkali-kali mengungkapkan kekagumannya pada Hyoyeon. Keduanya pun pernah satu acara dalam kontes dance MNET "Hit The Stage".

Momo juga pernah berkata bahwa penampilan Hyoyeon adalah inspirasi baginya untuk berusaha lebih keras sebagai dancer utama grupnya. Selain itu, Momo juga merupakan penggemar Girls' Generation.

Hyoyeon pun pernah mengungkapkan bahwa Momo adalah idol yang ingin dia ajak bekerja sama di masa depan. "Momo (TWICE) akan menjadi pilihan yang sangat baik karena dance line-nya sangat menakjubkan," katanya.

Dancer utama Girls' Generation itu telah berulang kali menyatakan minatnya pada Momo. Hyoyeon pun pernah memilih member TWICE sebagai dancer terbaik di generasi ke-3.

Selain itu, dalam comeback terbaru TWICE dengan album "Taste Of Love", Hyoyeon tidak ragu untuk mengungkapkan cintanya kepada juniornya itu dengan menekan tombol "like" di media sosial pada versi dance Latin lagu "Alcohol-Free". (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya