Solotrust.com - MONSTA X berbagi tentang lagu yang memberi mereka penghiburan saat masa sulit, saat tampil di salah satu acara V Live Naver di era "The Code". Berjudul "수고했어, 오늘도 (sugohaesseo oneuldo)" atau "Good Job Today", lagu itu dinyanyikan oleh duo indie 옥상달빛 (Oksang Dalbit/Okdal) atau Rooftop Moonlight.
"Jika kamu mendengarkan lagu ini sebelum tidur, lagunya serasa berbicara padamu bahwa 'kamu telah bekerja keras'," kata Kihyun di awal.
Joohoney juga mengatakan bahwa lagu itu memberi penghiburan. "Kapanpun kamu melalui hari yang berat, lagu ini benar-benar menghiburmu," katanya.
I.M bahkan memiliki memori spesial dengan lagu itu. Dia bercerita bahwa dia dulu sering mendengarkan lagu itu saat semua terasa sulit, yakni saat dia memilih untuk tinggal sendirian di Seoul dan harus bekerja part-time sembari berlatih untuk menjadi seorang penyanyi.
"Aku banyak mendengar lagu ini saat tinggal sendiri di Seoul pada usia 17 tahun. Aku tinggal seorang diri dan melakukan pekerjaan part-time saat jam makan siang. Setelah bekerja lalu berlatih untuk menjadi seorang penyanyi dan mengalami hari-hari yang berat, aku banyak mendengar lagu ini," kenang I.M.
Wonho ikut berkomentar, dengan berkata, "Ini adalah lagu yany benar-benar memberi penghiburan, seperti seseorang sedang menepuk-nepuk bahumu."
Wonho kemudian membaca salah satu komentar penonton yang mengatakan bahwa mereka mendapat hari yang berat hari ini, namun lagu itu bisa menghibur mereka. "Sangat luar biasa bahwa lagu dapat mengubah bagaimana perasaanmu secara tiba-tiba," kata Minhyuk setelah mendengarnya.
"Lagu ini terdengar bahagia, tapi ketika kamu mendapat hari yang sangat berat, lagu ini bisa membuatmu menangis," kata Kihyun. I.M menimpali, "Bukan menangis karena kamu sedih, tapi karena tersentuh."
Hyungwon memuji suara sang penyanyi serta liriknya. Ia berkomentar, "Lirik lagunya bagus. 'Meskipun tidak ada yang tahu tentang kesedihan dan kesulitanmu, aku akan mendukungmu.'"
Bagian awal lirik lagu menunjukkan bahwa seseorang sedang mengalami masa sulit, yakni: "Akankah orang-orang di dunia ini tahu semua jawaban/ Mengapa peristiwa sulit terjadi sekaligus/ Hari yang mengecewakan/ Saya benci menunjukkan air mata/ Saya menatap langit malam tanpa arti/ Melalui celah kecil dari pintu yang terbuka/ Kesepian yang lebih besar dari kesedihan datang menghampiri saya."
Kemudian pada bagian chorus, liriknya memberi penghiburan sekaligus semangat kepada mereka yang tengah bersedih: "Kamu telah melakukannya dengan baik juga hari ini/ Meski tidak ada yang peduli dengan kesedihanmu, saya akan selalu mendukungmu/ Saya yakin ada cahaya, saya yakin itu ada, meski jalannya semakin gelap." (Lin)
(wd)