Entertainment

Yerin GFriend dan Yonghee Bintangi The Witch Shop Reopen

Musik & Film

19 Agustus 2021 17:31 WIB

Yerin eks member GFriend bakal membintangi web drama The Witch Shop Reopen bareng member CIX Yonghee (Dok. Allkpop)

Solotrust.com - Kabar gembira bagi kamu fans GFriend. Tahu nggak Sob, Yerin eks member GFriend bakal tampil membintangi sebuah drama. Ya, cewek cantik ini bersama member CIX Yonghee bakal memainkan peran utama serial web drama, 'The Witch Shop: Reopen' (judul sementara).

'The Witch Shop: Reopen' merupakan sebuah drama yang menggambarkan kisah 'penyihir kegelapan', Lee Hae Na dan pertemuannya dengan Ji Ho, seorang siswa SMA yang tak punya mimpi.



Keduanya akan berjuang untuk menghidupkan kembali witchshop.

Tim produksi drama ini sebelumnya mendapatkan banyak pujian atas web drama mereka 'Welcome, The Witch Shop' pada 2019.

Sukses merebut perhatian publik, web drama ini telah melampaui 10 juta penayangan kumulatif secara online.

Alhasil, tim produksi pun berupaya mengulang kesuksesannya dengan meluncurkan seri web drama sekuel, 'The Witch Shop: Reopen'.

Di drama ini, Yerin akan memainkan peran sebagai Lee Hae Na, 'penyihir hitam' yang memiliki toko sihir. Ia punya hobi bergosip dan suka mengutuk manusia.

Hae Na adalah wanita luar biasa yang punya kecantikan, bakat, dan pesona menggoda.

Sayang, dia tidak memiliki keterampilan berbisnis.

Publik pun mulai dibuat penasaran bagaimana sosok Yerin yang selama ini punya citra menawan bakal memerankan tokoh Lee Hae Na yang 'gelap'.

Sementara Yonghee akan memainkan peran Ji Ho, seorang siswa sekolah menengah yang mampu melakukan apa saja begitu dia memikirkannya.

Namun, ia tak punya motivasi apa pun dan tetap melakukan hal biasa.

Ji Ho secara kebetulan bertemu seorang dukun lewat pekerjaan paruh waktunya dan menjadi tokoh penting dalam mengelola toko sihir. Melalui perannya, Yonghee diharapkan bisa menampilkan chemistry di layar dengan Yerin.

"Aku sangat senang dan bersemangat karena bisa menyapa para fans dan menunjukkan kepada kalian sisi baruku. Aku merasa gugup karena ini adalah kali pertama bagiku menyapa kalian sebagai seorang aktris, tetapi aku saat ini bekerja keras untuk menunjukkan kepada kalian kinerja yang baik. Tolong beri aku banyak dukungan," kata Yerin, mengumumkan debut dramanya lewat 'The Witch Shop: Reopen', dikutip dari Allkpop, Kamis, 19 Agustus 2021.

Drama ini dijadwalkan rilis pada Desember. (and)

(and_)