Viral

Inspiratif! Kuli Bangunan Ini Tetap Semangat, meski Punya Kekurangan

Viral

2 Oktober 2021 22:35 WIB

Screenshot rekaman video seorang kuli bangunan yang memiliki keterbatasan fisik tengah bekerja (Dok. Instagram @beritaindonesia_)

Solotrust.com - Mempunyai anggota tubuh normal dan lengkap harusnya lebih giat untuk membanting tulang dan tidak bermalas-malasan dalam bekerja. Hal itu merupakan salah satu bentuk syukur kepada Pencipta sebab mungkin saja anugerah kelengkapan yang diberikan tidak dimiliki orang lain.

Seperti sebuah video viral di media sosial saat seorang kuli bangunan dengan anggota tubuh tak lengkap bekerja giat. Video yang asal mulanya dari akun TikTok @Silnadewi itu pun diunggah ulang beberapa akun media sosial lainnya, termasuk di antaranya akun Instagram @beritaindonesia_, Sabtu (02/10/2021).



Dalam video terlihat seorang pria berprofesi sebagai kuli bangunan dengan cekatan mengambil ember berisi semen. Dengan langkah cepat, dia memberikannya kepada orang lain. Tak hanya itu saja, pria yang tak diketahui namanya itu juga membantu temannya untuk bersama-sama memanggul gelondongan kayu.

Netizen yang melihat kesigapan pria bertubuh mungil itu pun merasa kagum sebab tak ada sedikit pun raut muka malas tergurat di wajahnya.

"Kita baru bisa bersyukur kalau sudah melihat kejadian atau sejenisnya. Kita akan lalai lagi setelah itu. Ya Allah tambahkan hidayah dan keistiqomahan dalam iman kami agar supaya kami bisa terus bersyukur dan mengingat-Mu tanpa harus diingatkan," tulis akun @irul_toha di kolom komentar akun Instagram @beritaindonesia_.

Hal senada juga dituliskan akun Instagram @nurulseptianadewi.

"Maasyaa Allah malu pada diri sendiri yang kadang suka mengeluh," tulisnya sambil berintrospeksi diri. (dd)


(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya