Solotrust.com – Duta besar RI untuk Peru dan Bolivia, Marina Estella Anwar Bey menandatangani komitmen business network bersama Presiden Camara Nacional de Comercio (CNC) Rolando Kempff dalam acara Letter of Intent on the Establishment of Indonesia – Latin America and the Caribbean Business Network pada 9 November 2021 di La paz, Bolivia.
“Dengan penandatanganan ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi para pengusaha Bolivia dan Indonesia untuk saling mempromosikan peluang dagang, investasi, dan pariwisata di kedua negara,” kata Marina Estella, dilansir dari laman resmi Kementerian Luar Negeri RI, kemlu.go.id.
Presiden CNC, Rolando Kempff, menegaskan pihaknya akan berkomitmen untuk saling menjalin kerja sama dengan Indonesia, termasuk menjadi bagian dari business network tersebut. Para pengusaha Bolivia juga memandang ada banyak peluang bisnis di berbagai sektor yang dapat dikembangkan ke depan, khususnya dalam sektor pertanian.
Sementara itu, pihak CNC dan anggotanya berencana mengunjungi Indonesia dan melihat peluang investasi yang dapat dilakukan di Indonesia.
CNC Bolivia merupakan kamar dagang nasional di Bolivia, berfungsi sebagai lembaga bisnis swasta nirlaba. Selain itu juga berperan mempromosikan pengembangan bisnis sektor perdagangan dan jasa di Bolivia. (Athala)
(and_)