Hard News

Polda Jateng Silahturahmi ke Kantor TA Media Group

Jateng & DIY

12 Januari 2022 16:17 WIB

Jajaran Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Jateng menyerahkan cinderamata kepada Direktur Utama TA Media Group, Rabu (12/1). (Foto: Dok. Solotrust.com/bas)

SOLO, solotrust.com –Jajaran Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Kepolisian Daerah Jawa Tengah (Polda Jateng) melakukan kunjungan ke kantor TA Media Group, di Jl. Brigjend Katamso No.173, Mojosongo, Jebres, Solo pada Rabu (12/1).

Kepala Subbidang Penerangan Masyarakat (Kasubbid Penmas), AKBP Dwi Retnowati mengatakan kunjungan Bidhumas Polda Jateng dengan media semacam ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan sebulan sekali. 



Menurutnya,  tujuan dari kunjungan tersebut untuk menjaga hubungan baik dan merupakan bentuk pendekatan antara Polda Jateng dengan media di Jawa Tengah.

“Ini dalam rangka silahturahmi Bidhumas dengan media, memang program kita sebulan sekali ada kegiatan silahturahmi ke media, dan salah satu pendekatan sinergitas Bidhumas dengan media,” katanya.

Selain itu, kunjungan ini juga dilakukan untuk memberi masukan kepada media. Retno berharap agar media seperti TA Media Group bisa memberitakan informasi berimbang, terlebih di tengah keterbukaan informasi digital saat ini.

“Sekarang sudah zaman digital, semoga semua bersinergi, dan saling mendukung. Kami berharap tidak hanya yang jelek-jelek saja, namun yang baik-baik juga bisa ditampilkan agar bisa berimbang,” pungkasnya.

Pemimpin Redaksi (Pemred) News TA Media Group, Widiyanto menyampaikan kesiapannya untuk dapat bekerja sama dengan Polda Jateng.

“Kami menyambut baik kunjungan, dan membangun kerja sama antara TA Media Group dengan Polda Jateng. Dan ke depan kami berencana membuat program bersama Polda Jateng,” kata Widiyanto. (dks)

(zend)