Hard News

Ini Jadwal Operasi Pasar untuk Minyak Goreng Murah di Solo

Jateng & DIY

23 Februari 2022 17:25 WIB

Operasi Pasar Minyak Goreng kemasan sederhana sesuai HET oleh Disdag dan Bulog Kota Solo. (foto: Dok. Solotrust.com/dks)

SOLO, solotrust.com – Demi menjaga ketersediaan minyak goreng bagi masyarakat, Bulog bekerja sama dengan Dinas Perdagangan (Disdag) Solo akan rutin mengadakan operasi pasar untuk mendistribusikan 2.400 liter di masing-masing kecamatan di Solo.

Masyarakat dapat mengikuti operasi tersebut, namun dengan catatan, maksimal 2 liter saja di setiap pembelian.



Pada hari ini Rabu (23/2) pagi, operasi pasar diadakan di Kecamatan Jebres, bertempat di Shelter PKL Taman Jaya Wijaya, Mojosongo, Jebres. Dan minyak jenis kemasan premium didistribusikan kepada masyarakat sekitar dengan harga Rp.14 ribu atau sesuai harga eceran tertinggi (HET). 

Rencanannya, operasi pasar rutin lanjutan itu akan diadakan setiap hari Rabu di masing-masing kecamatan di Solo.

Hal tersebut diungkapkan Wakil Pimpinan Cabang (Wapincab) Bulog Solo, Taufiqurrohman, saat memantau operasi pasar di Mojosongo, Jebres. Bahkan, ia menjamin persediaan pihaknya aman hingga menjelang Ramadan April mendatang.

“Akan berkelanjutan dengan Disdag Solo itu tiap hari Rabu, cuma untuk jadwalnya ditetapkan Disdag Solo untuk  lokasi dan jam-nya.  Intinya untuk meratakan pasokan karena memang di pasaran juga terbatas, mau nggak mau kita akomodir,” katanya  Rabu (23/2).

“InsyaAllah stok minyak di Bulog aman sampai dengan menjelang puasa,” lanjut Taufiqurrohman.

Adapun jadwal pendistibusian minyak goreng  murah oleh Bulog dan Disdag Solo, menurut Surat Edaran (SE) Disdag Solo Nomor tertanggal 21 Februari, operasi pasar akan diadakan sebagai berikut:

 

1. Banjarsari, Rabu 2 Maret 2022, Pukul 09.00 s/d 12.00 WIB, di Halaman Kantor Kecamatan Banjarsari.

2. Laweyan, Rabu 9 Maret 2022, Pukul 09.00 s/d 12.00 WIB, di  Bekas SPBU Pasar Jongke.

3. Serengan, Rabu 16 Maret 2022, Pukul 09.00 s/d  12.00 WIB, di Halaman Kantor Kecamatan Serengan.

4. Pasar Kliwon, Rabu, 23 Maret 2022, Pukul 09.00 s/d  12.00 WIB, di Halaman Kantor Kecamatan Pasar Kliwon.

(dks)

(zend)