Solotrust.com - Manusia sebagai makhluk sosial mempunyai perasaan simpati dan empati kepada sesama, termasuk dengan mahluk hidup di sekitarnya.
Terkait sikap kemanusiaan ini, sebuah video mengharukan diunggah akun TikTok @lightcxber pada Kamis (14/04/2022).
Dalam rekaman video terlihat seorang pemulung pria paruh baya membawa karung putih untuk mengumpulkan barang dan botol bekas. Ia tiba-tiba bertemu seekor kucing tengah duduk di sebuah bangunan. Dengan perasaan tulus, pria bertopi itu pun mengelus kucing ditemuinya itu.
"Senang saya menemukan ini sehat." Demikian bunyi keterangan dalam video unggahan.
Postingan itu pun banjir tanggapan dari netizen. Mereka melihat ketulusan seorang pemulung yang mau meluangkan waktu sesaat untuk berbagi kasih dengan sesama mahluk hidup ditemuinya.
"Nangis, bapaknya tahu gimana rasanya laper, makanya dia lagi kuatin meongnya," tulis akun @kudalautsz.
"Sehat-sehat dan semoga bapaknya murah rezeki," tulis akun @heoneandoly. (dd)
(and_)