SOLO, solotrust.com - Ada yang unik dari Terminal Tipe A Tirtonadi, Solo. Tepat di pintu bus depan, atau tak jauh dari pos depan, terdapat tempat bertenda dengan tulisan mmt 'Tempat Istirahat Copet'.
Namun, tempat tersebut tak sungguh-sungguh menjadi tempat peristirahatan copet di sela-sela melakukan aksi kriminal di terminal. Melainkan, tempat itu menjadi tempat penghakiman para copet jika nantinya tertangkap, dengan cara dipermalukan.
Kepala Terminal Tipe A Tirtonadi Solo, Joko Sutriyanto mengatakan, dengan penyediaan Tempat Istirahat Copet itu, pihaknya berharap, para copet bakal bernyali ciut serta berpikir seribu kali untuk tak dipermalukan di Terminal Tirtonadi Solo.
"Berani [nyopet], risiko dipermalukan," katanya saat ditemui Solotrust.com Sabtu (30/4) malam.
Sementara, pihaknya menegaskan lebih mengutamakan cara-cara preventif ketimbang cara represif. Sebab, dengan ancaman copet bakal dipajang di area depan jika tertangkap, menurutnya rasa malu tersebut lebih sulit disembuhkan daripada rasa sakit.
"Saya tidak akan melakukan kekerasan, tetapi malu, di situ tempat public semua orang bisa memfoto dan sebagainya," jelasnya.
"Malu itu sulit dihapus, tetapi kalau sakit digebukin ke dokter sembuh," tambahnya.
Sekarang Malah Jadi Ikon Terminal
Diungkapkan Joko, Tempat Istirahat Copet itu dilaunching sejak 2016 silam. Namun, sejak saat itu pihaknya tak pernah menerima laporan copet.
"Selama launching 2016 nggak berani dan nggak ada, mungkin takutnya itu, daripada malu," ujarnya.
Dari situ, alih-alih Tempat Istirahat Copet menjadi tempat penghakiman, tempat tersebut malah jadi spot unik Terminal Tipe A Tirtonadi Solo.
"Malah tempat copet itu bukan untuk pelaku, malah bisa buat selfie pengunjung," ungkapnya.
Dan, kini tempat tersebut juga menjadi tempat ikonis yang tak terpisahkan dari Terminal Tipe A Tirtonadi Solo. Pihaknya berharap, spot unik tersebut akan selalu mengingatkan penumpang Terminal Tirtonadi Tipe A Tirtonadi serta Kota Solo, tiap kali berkunjung ke tempat tersebut.
"Malah jadi ikon terminal. Kalau kalian foto, oh, itu di Solo," tukasnya. (dks)
(Wd)