Solotrust.com - Rekaman tak senonoh seorang penumpang Kereta Api (KA) Argo Lawu jurusan Solo Balapan-Gambir yang sempat beredar viral di media sosial membuat Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir geram dan prihatin.
Lewat akun Twitter @erickthohir, pak menteri mengecam tindakan asusila dilakukan seorang penumpang kereta api terhadap penumpang lain yang duduk di sebelahnya.
"Prihatin kepada korban. Saya mengecam segala bentuk kekerasan, apalagi di transportasi publik seperti kereta api. Saya mendorong kasus ini dilanjutkan ke proses hukum," cuit Erick Thohir sebagaimana dikutip solotrust.com, Kamis (23/06/2022).
Terkait aksi pelecehan seksual di transportasi umum ini, pihaknya mengatakan perlu adanya tambahan polisi khusus kereta api (Polsuska) di setiap gerbong.
Sementara itu, menurut informasi berhasil dihimpun, PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengambil sanksi tegas terhadap penumpang yang melakukan aksi tak senonoh. Pelaku pelecehan akan dicoret dari daftar penumpang. Dengan begitu, ia tak bisa lagi menggunakan moda transportasi kereta api di kemudian hari.
Sebelumnya dunia maya sempat dibuat heboh dengan rekaman video seorang wanita menjadi korban pelecehan seksual penumpang pria di sebelahnya.
Wanita itu sempat mengingatkan penumpang di sebelahnya agar tangannya tak meraba bagian tubuhnya dan berbuat sopan, namun tidak digubris.
Kesal atas tindakan pelaku, korban lantas merekam aksi pelecehan seksual yang dilakukan penumpang di sebelahnya. (dd)
(and_)