Hard News

Meski Sempat Tak Setuju Soal Anies Dicalonkan Capres, DPD Nasdem Solo Bakal Kuatkan Dukungan

Sosial dan Politik

5 Oktober 2022 17:45 WIB

Partai Nasdem akan mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden dalam kontestasi Pemilu 2024.

SOLO, solotrust.com - Sekretaris DPD (Dewan Pimpinan Daerah) Nasdem Solo, Pata Hindra Aryanto menyebut sempat ada pro kontra di DPD Nasdem Solo, pasca DPP (Dewan Pimpinan Pusat) mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres 2024.

"Kalau untuk wacana pro-kontra, pastilah ada. Tapi secara resmi yang mengundurkan diri tidak ada secara administrasi belum ada," ujarnya saat diwawancarai melalui sambungan telepon.



Pata menyebut kadernya ada yang mendukung dan tak mendukung Anies jadi bakal capres. Mereka yang tak mendukung memilih Lestari Moerdijat yang kini tengah menjabat jadi Ketua MPR RI dan anggota DPR RI.

"Kontranya kok yang didukung pak Anies tidak Bu Lestari Moerdijat. Atau kenapa tidak pak Ganjar Pranowo atau Andika Perkasa," sambungnya.

Namun pihaknya menyebut usai deklarasi dari DPP, DPD Nasdem Solo akan tetap taat dan tegak lurus.

"Baru pro kontranya begitu. Tapi kemudian ada deklarasi sebagai sebuah keputusan dari DPP, ya kita taat tegak lurus," tegasnya. 

Pata lalu menjelaskan bahwa dalam waktu dekat DPD akan berkoordinasi dengan relawan-relawan Anies yang ada di Kota Solo untuk mengkonsolidasikan kemenangan Anies sebagai bacapres dari Nasdem.

"Saat ini kami sudah berkomunikasi dengan kawan-kawan di tingkat kecamatan. Kemudian kawan-kawan di tingkat kecamatan berkoordinasi dengan kepengurusan di tingkat ranting," pungkasnya. (riz)

(zend)