SOLO, solotrust.com - Gelaran audisi band SLTA/sederajat Universitas Terbuka Surakarta bersama TATV bertajuk “Kreativitas Tanpa Batas” sukses dilaksanakan selama dua hari, Selasa dan Rabu (01-02/11/2022).
Bertempat di ballroom TATV, acara ini iikuti sebanyak 31 peserta dari wilayah Solo dan sekitarnya. Di hari pertama tercatat ada 14 tim yang turut serta, sedangkan hari kedua ada 17 tim.
Dalam audisi yang menghadirkan tiga juri, yakni Denny Klo, Joko Abad, dan Satria Hatma, peserta diwajibkan membawakan dua lagu. Satu lagu wajib Mars UT dan satu lagu bebas.
Setiap band yang tampil memiliki daya pikat sendiri bagi para juri dan penonton. Poin paling menonjol adalah dari segi kostum, para juri mengungkapkan jika gaya menjadi salah satu poin penilaian.
“Tadi aku lihat ada band yang kostumnya sama, batik, jadi masih ada identitas. Dia masih pakai batik, tapi musiknya rock. Itu yang kita rindukan dari generasi sekarang tetap membawakan musik rock, tetap ngeband,” jelas salah satu juri, Denny Klo.
Selain dari segi kostum dan gaya, dia mengatakan aransemen lagu juga menjadi poin penilaian. Semakin kreatif aransemen lagu, juri akan semakin memerhatikan.
Seperti diketahui, di era sekarang tak banyak remaja main band. Hal itu tentu saja tak lepas dari pengaruh zaman yang kini serba digital.
Para juri sepakat jika acara audisi band seperti ini lebih sering diadakan, mengingat industi band Indonesia semakin redup.
“Saya senang karena anak SMA sekarang masih banyak yang ngeband. Nggak tergerus dengan zaman, sekarang kan zaman digital, jadi mungkin banyak yang ngegim. Saya salut dengan semua peserta yang sudah hadir, semangat semua, kompak juga, kata juri lainnya, Satria Hatma.
"Jadi harapan saya mungkin nanti terus berlanjut main musiknya karena nggak semua orang bisa main musik. Kalau bisa main musik itu harus dikembangkan karena itu karunia dari Tuhan,” tambahnya.
Kemampuan peserta audisi dalam bermain musik pun banyak mendapat apresiasi para juri.
“Ada yang unik, ada yang main skill, ada yang solo keyboard-an mengikuti pasar seperti sekarang, ada yang pakai ketipung, luar biasa,” ungkap seorang juri, Joko Abad.
Para juri juga berpesan agar para peserta tetap melanjutkan kegiatan band di sekolah masing masing, terlepas lolos atau tidaknya dari audisi ini. Banyak potensi yang jika diasah bisa mengantarkan mereka menjadi pemusik profesional.
Persiapan pelaksanaan audisi ini juga digarap dengan matang pihak panitia, mulai dari acara sampai perlengkapan dan alat yang akan digunakan peserta. Seluruhnya dipersiapkan dengan baik.
Produser audisi band Kreativitas Tanpa Batas, Tri Bagus Susilo, mengatakan panitia telah melakukan persiapan jauh hari sebelum acara.
"Jadi persiapannya menurut saya sudah semaksimal mungkin. Antusias para peserta yang hadir di sini juga lumayan penuh ambisi atau penuh motivasi tinggi untuk mengikuti acara,” ucapnya.
Sementara itu, Direktur Universitas Terbuka Surakarta, Yulia Budiwati, menyebut pendidkan memiliki peran penting di era saat ini.
“Anak anak muda itu harus sadar bahwa kehidupan atau dunia tidak ada yang berhenti atau jalan di tempat. Semuanya berjalan lebih cepat, apalagi revolusi industri. Semakin berjalan maju, tuntutan dalam kehidupan itu semakin kompleks, semakin meningkat. Artinya, teman teman kawula muda harus tetap berjalan maju atau berkembang, sehingga tidak ketinggalan oleh zaman, salah satuya adalah untuk meningkatkan pendidikannya," ujarnya.
Tercatat dari 31 peserta audisi, ada sepuluh tim lolos dan akan tampil pada acara grand final di Alun-alun Kidul (Alkid) Solo pada Minggu, 13 November 2022, sekaligus sebagai puncak acara perayaan ulang tahun ke-18 TATV.
Adapun sepuluh peserta audisi lolos ke babak grand final adalah:
1. Andasya Band (SMA N 1 Boyolali)
2. Smansari Band (SMA N 1 Wonogiri)
3. Yaqin Band (MAN 1 Sragen)
4. Iki Band (SMK Kristen 1 Surakarta)
5. Sempiternal Band (SMA N 3 Salatiga)
6. Regina Pacis Band (SMA Regina Pacis Surakarta)
7. Muhi Band (SMA Muhammadiyah 1 Karang Anyar)
8. Oglangan Band (SMA N 1 Cepogo)
9. Jaaco Band (SMK N 1 Boyolali)
10. After December Band (SMK N 2 Salatiga)
Selain para peserta grand final, acara juga akan dimeriahkan Denny Klo & The Well, dan bintang tamu Tipe-X serta Sukir Genk. (Shelsa)
(and_)