Hard News

14 Desa di Boyolali Gelar Pilkades Serentak, Manggis Dijaga Super Ketat Polisi

Jateng & DIY

7 Desember 2022 16:12 WIB

Warga Desa Manggis Kecamatan Mojosongo, Boyolali ramai-ramai mendatangi balai desa setempat untuk menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan kepala desa (Pilkades), Rabu (07/12/2022). (Foto: Dok. solotrust.com/jaka)

BOYOLALI, solotrust.com - Sebanyak 14 desa di Kabupaten Boyolali hari ini, Rabu (07/12/2022) melakukan pemilihan kepala desa (Pilkades) secara serentak dengan menggunakan sistem elektronik (e-voting).

Pantauan solotrtrut.com di lokasi pemilihan kepala desa di Desa Manggis, Kecamatan Mojosongo, Boyolali nampak ribuan warga ramai-ramai mendatangi balai desa setempat untuk menggunakan hak pilihnya.



Sejumlah polisi juga terlihat menjaga ketat pintu masuk balai desa. Demikian pula di luar, sejumlah anggota Brimob tampak duduk-duduk di pinggir pagar balai desa untuk menjaga jalannya pilkades.

Sementara di pintu masuk pemungutan suara dan pintu masuk balai desa, warga terlihat berdesakan untuk menggunakan hak pilihnya. Menurut Kepala Dispermasdes Boyolali, Yulius Bagus Triyanto, pelaksanaan pilkades kali ini ada beberapa desa mengalami kendala dalam ruang pemungutan suara (RPS), Namun, kendala itu langsung ditindaklanjuti petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) setempat.

“Mereka itu tergesa-gesa, pas di-print out muncul dua suara, tapi nanti tetap diambil satu suara. Masalah itu langsung ditangani petugas KPPS,” ungkapnya kepada solotrust.com.

Secara teknis pemilihan kepala desa di Boyolali dilakukan pengamanan ketat pihak TNI dan Polri. Hal ini guna mengantisipasi kejadian tak diinginkan.

“Jauh jauh hari pilkades serentak ini sudah menjalin kerja sama dengan pihak keamanan TNI dan Polri, sehingga pilkades ini berjalan aman,” kata Yulius Bagus Triyanto. 

Khusus Desa Manggis Kecamatan Mojosongo, wilayah ini dianggap memiliki tingkat kerawanan cukup tinggi. Karenanya, pengamanan dilakukan hingga beberapa lapis.

Petugas disiagakan di balai desa sebanyak 15 personel, empat petugas di kediaman calon kades serta mendapat bantuan satu tim Brimob, lima anggota TNI, 15 Linmas, dan satu satu satuan setingkat peleton (SST) Dalmas.

“Penjagaan ini juga dibantu sejumlah Babin bagian rayon Timur. Saat ini pengamanan masih aman dan kondusif,” terang Kapolsek Mojosongo Boyolali, AKP Tri Mulyono. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Bupati Demak Harap Pilkades Gelombang II Lancar Kondusif

Lantik 13 Kades Baru, Bupati Etik Minta Istri Kepala Desa Bisa Motivasi Suami

Unik! Pilkades di Tanjung Sukoharjo, Petugas Pakai Busana Adat hingga Sediakan Es Krim

15 Desa di Boyolali Gelar Pilkades Serentak, Ratusan Aparat Keamanan Disiagakan

Ikrar Damai Calon Kades, Bupati: Calon Kades Jangan Ada Niat Untung Rugi

Pilkades di Rembang, Dinpermades: Cakades Undur Diri Denda Rp40 Juta

Kencan di Hotel, 2 Pelaku Kriminal Gondol Motor dan HP Milik Warga Semarang

Pengusaha Muda Boyolali Cari Anggota dan Ketua Kadin

Kader Muslimat NU Andong Boyolali Gelar Jalan Sehat Keliling Kampung

Kaesang Pangarep Hadiri Halal Bihalal Kader Partai di Boyolali

Bank Boyolali Lakukan Pengundian Tabungan Simasda Periode 10

Hadiri Halal Bihalal Muslimat NU Andong, Wabup Boyolali Dwi Fajar Ajak Tingkatkan Sinergitas

Izin Pencalonan Kades Tertunda, Ratusan Warga Manggis Boyolali Geruduk Balai Desa

Dalam Pameran di Tiongkok, 2 Buah Asal Indonesia Ini Jadi Primadona

177 Panwaslu Kelurahan untuk Pemilihan Serentak 2024 di Kota Semarang Resmi Dilantik

Sambut HUT ke-19, PIPAS Pecahkan Rekor Dunia dan MURI dengan SKJ Serentak

Unik! Pilkades di Tanjung Sukoharjo, Petugas Pakai Busana Adat hingga Sediakan Es Krim

15 Desa di Boyolali Gelar Pilkades Serentak, Ratusan Aparat Keamanan Disiagakan

Fix! Pemilu Serentak Digelar 14 Februari 2024

Mendagri Bentuk Tim Cek Kesiapan Pilkades Serentak

Perdes Sragen Gruduk Kantor DPRD

240 Kades di Boyolali Terima SK Bupati Penyesuaian Masa Jabatan

Tingkatkan Ekonomi Desa Melalui UMKM, Pemdes Janji Bantu Pemasaran

22 Desa di Boyolali Dapat Predikat Desa Mandiri dari Kementerian Desa

Harus Kondusif, 4 Desa di Boyolali Besok Gelar Pilkades Antarwaktu

Sungai Meluap, 2 Remaja Sempat Terseret Banjir di Karangede Boyolali

Berita Lainnya