Serba serbi

Solo Safari Resmi Dibuka, Pengunjung Dibatasi 2000 Orang/Hari

Wisata & Kuliner

27 Januari 2023 14:30 WIB

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memberi makan satwa saat pembukaan fase pertama Solo Safari, Jumat (27/01/2023). (Foto: Dok. solotrust.com/rizka)

SOLO, solotrust.com - Solo Safari resmi dibuka pada Jumat (27/01/2023) pagi. Sebanyak 87 spesies satwa endemik Indonesia terancam punah dan dilindungi, dipertontonkan di pembukaan fase pertama.

Pembukaan ditandai pemukulan gong oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Usai dibuka, para wisatawan dapat berkeliling di kandang-kandang yang telah berisi satwa.



Satwa seperti binturong, anoa, musang bulan, komodo, pelikan, gajah, otter, owa jawa, orangutan, walabi hingga singa sudah dapat ditonton pengunjung di kandangnya. Selain itu, sejumlah keseruan dalam pertunjukan otter, pertunjukan gajah, dan petting zoo dapat dinikmati pengunjung.

Namun pada pembukaan fase pertama ini, jumlah pengunjung dibatasi hanya 2000 orang per harinya. Hal itu lantaran masih ada sejumlah penyesuaian pada manajemen dari pihak Solo Safari dan adaptasi beberapa hewan.

Menurut Ketua Yayasan Konservasi Margasatwa Indonesia (YKMI), Agus Santoso, pembatasan pengunjung 2000 orang per hari tidak lepas dari perkiraan seperti di Taman Safari lainnya.

"2000 pengunjung per hari itu kami batasi karena perkiraan seperti di Taman Safari yang lain satu hari itu sekitar 4 ribuan. Jadi ini pasti karena ini viral bisa akan mencapai segitu, tapi kami ingin masyarakat juga sabar, jangan terlalu berdesak-desakan karena infrastrukturnya," ungkapnya pada acara soft opening Solo Safari.

Sementara itu, beberapa spot di kawasan wisata hiburan dan edukasi satwa seluas 13,9 hektare ini belum dibuka. Spot itu, yakni Makunde Restaurant yang dapat mempertontonkan singa saat pengunjung sedang menyantap hidangan. Makunde Restaurant rencananya dibuka pada Februari 2023 mendatang. (riz)

(and_)

Berita Terkait

RS JIH Solo Gelar Safari Kebaikan di Solo Safari, Tebar Manfaat di Bulan Ramadan

Menikmati Liburan, Jokowi Momong 6 Cucu di Solo Safari

Sambut Libur Lebaran, Solo Safari Tambah Kantong Parkir dan Koleksi Satwa

Solo Safari, Destinasi Hits Wisata Edukasi Satwa di Kampung Gibran

Libur Nataru, Wisatawan Penuhi Solo Safari

Solo Safari Hadirkan Program Goes to School, Edukasi Pelajar tentang Satwa

Pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit Kementerian Agama 2025 segera Dibuka, Ini Dia Syaratnya

Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dibuka, Ada 107 Perusahaan dan 2000 Lowongan Tersedia

Underpass Joglo Resmi Dibuka, Arus Lalu Lintas Diharapkan Lebih Lancar

Terowongan Silaturahim Istiqlal-Katedral Dibuka saat Natal

Alun-alun Utara Solo Resmi Dibuka, Ramai Disambut Antusiasme Warga

Pendaftaran CPNS 2024 Dibuka, Ini Jadwal dan Persyaratannya

Jelang Hari Kartini, Museum RA Kartini Sedot Banyak Pengunjung

Kunjungan ke Monumen Pers Nasional Surakarta Meningkat Tajam Selama Liburan

Libur Nataru, Wisatawan Penuhi Solo Safari

Belum Dibuka untuk Umum, Masjid Raya Sheikh Zayed sudah Banjir Pengunjung

Pengunjung Warteg Dimaki Wanita Peminta-minta Tanpa Tahu Sebabnya

Momen Lebaran, Jurug Solo Zoo Banjir Pengunjung

Kunker ke Inggris Sepekan, Ini Oleh-oleh Gibran

Tok! SE Konsumsi Daging Anjing Sudah Terbit

Gibran Pilih Ngantor di Hari Pertama Masa Kampanye

Prabowo Fix jadi Capres, Gerindra Sukoharjo Gelar Aksi Berbagi dan Syukuran

174 Rumah untuk ASN di Karanganyar Siap Bangun, DP 0%

Gibran Bantah Isu Urus SKCK untuk Daftar Cawapres

Berita Lainnya