Hard News

40 Pelaku Wisata Air Boyolali Ikuti Pelatihan Keselamatan

Jateng & DIY

22 Agustus 2023 05:05 WIB

Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Boyolali menggelar pelatihan keselamatan guna meningkatkan kemampuan para pelaku usaha pariwisata air.

BOYOLALI, solotrust.com - Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Boyolali menggelar pelatihan keselamatan selama empat hari. Kegiatan ini dilakukan guna meningkatkan kemampuan para pelaku usaha pariwisata air. 
 
Pelatihan diikuti sebanyak 40 peserta dilaksanakan di Selo, Senin (21/08/2023). Kepala Disporapar Kabupaten Boyolali, Budi Prasetyaningsih mengatakan, kegiatan dilaksanakan di Bungalow Kecamatan Selo selama dua hari dan orientasi lapangan ke Bandung, Jawa Barat selama dua hari.
 
“Tujuannya di sini adalah untuk meningkatkan kemampuan dari para pelaku wisata air di Kabupaten Boyolali,” katanya kepada wartawan.
 
Sesuai Sapta Pesona, keselamatan merupakan hal utama. Selain itu, poin kenangan juga menjadi hal penting.
 
“Setiap wisatawan berkunjung di Kabupaten Boyolali, utamanya di wisata air mempunyai kenangan luar biasa di tempat wisata,” kata Budi Prasetyaningsih. 
 
Anggota Unit SAR Lanud Adi Soemarmo, Endri Wijayanto yang menjadi salah satu narasumber mengatakan akan memberikan materi berisi pedoman kegiatan air. Selain itu juga materi pertolongan akibat kelalaian maupun kecelakaan terhadap para pelaku usaha pariwisata air.
 
“Kita meminimalisasi kecelakaan atau pun yang diakibatkan kelalaian dari pelaku wisata maupun pengunjung sehingga tidak terjadi kecelakaan yang bahkan merenggut jiwa,” ungkapnya.
 
Seperti diketahui, Kabupaten Boyolali memiliki 21 objek wisata air. Terdapat beberapa wisata air dikelola pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali seperti Objek Wisata Tlatar untuk wisata taman air, Objek Wisata Umbul Pengging banyak digunakan untuk wisata air religi dan Waduk Kedung Ombo. (jaka)

(and_)