SEMARANG, solotrust.com - Momen istimewa menjelang Natal di Hotel Ciputra Semarang semakin memikat hati para pengunjung. Suasana semarak dipenuhi dekorasi megah pohon Natal setinggi tiga meter dan boneka-boneka khas Hotel Ciputra Semarang di lobi hotel.
Kesempatan ini pun tak dilewatkan begitu saja oleh tamu untuk mengabadikan momen indah di depan pohon Natal yang menjadi pusat perhatian.
Suasana terasa bertambah istimewa dengan penampilan luar biasa Hotel Ciputra Choir. Pada Kamis (07/12/2023) pukul 18.00 WIB, senandung merdu lagu-lagu Natal mengisi udara di area lobi Hotel Ciputra Semarang, menghadirkan kehangatan dan kegembiraan.
Kidung pujian selama 90 menit dibawakan karyawan Hotel Ciputra Semarang yang tergabung dalam paduan suara. Penampilan mereka semakin memukau dengan balutan gaun menawan.
Public Relations Hotel Ciputra Semarang, Rina Aprilia Hapsari menjelaskan, Christmas Tree Lighting dan Choir merupakan bagian dari rangkaian perayaan penyalaan lampu pohon Natal, menandai kedatangan nuansa hari raya bulan ini.
"Penampilan memukau dari Hotel Ciputra Choir, menyanyikan enam lagu khas Natal di lobi hotel menjadi hiburan istimewa untuk para tamu," sambungnya dalam siaran pers diterima solotrust.com.
General Manager Hotel Ciputra Semarang, Erny Kusmastuti, menyatakan komitmen terhadap tradisi ini. Christmas Tree Lighting dan Choir akan selalu diadakan setiap tahun.
"Agenda ini menarik antusiasme pengunjung Hotel Ciputra Semarang, terutama mengingat tingkat hunian kamar kami hampir mencapai seratus persen di akhir tahun. Setiap tahun, kami berusaha memberikan pengalaman yang semakin menarik dan berbeda. Tahun ini, kami ingin menampilkan penampilan yang elegan dan tak terlupakan," kata dia.
Penampilan cemerlang Hotel Ciputra Choir dengan lagu-lagu seperti O Holy Night, Malam Kudus, White Christmas, dan We Wish You a Merry Christmas berhasil memukau para pengunjung.
Suasana hangat dan kebahagiaan Natal terpancar jelas sepanjang acara dengan dinyalakannya lampu pohon Natal untuk kali pertama di tahun ini, menandai awal dari perayaan Natal penuh kegembiraan di Hotel Ciputra Semarang.
(and_)