BOYOLALI, solotrust.com - Ratusan personel Polri dan TNI di Boyolali bakal dikerahkan dalam pengamanan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Sebelumnya, Polri, TNI, Senkom, dinas terkait serta pramuka melakukan apel gelar pasukan bersama di halaman Mapolres Boyolali, Jumat (22/12/2023) sore.
Dalam sambutannya, Kapolres Boyolali, AKBP Petrus Parningotan Silalahi mengatakan, pada perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini berbarengan dengan masa kampanye partai politik (Parpol) sehingga memiliki kerawanan lebih tinggi. Oleh karena itu, Polri didukung TNI, Mitra Kamtibmas, pemerintah daerah serta komponen terkait.
Operasi Lilin Candi akan digelar selama 12 hari, dimulai pada Jumat (22/12/2023) hingga 2 Januari 2024. Kegiatan ini melibatkan 1007 personil, terdiri atas TNI, Polri, pemerintah daerah, dinas serta komponen terkait di Boyolali.
“Kegiatan itu untuk menjamin perayaan ibadah Natal dan rangkaian kegiatannya, ibadahnya, serta pengamanan rangkaian Tahun Baru, termasuk pengamanan pemudik dan juga wisatawan,” kata kapolres.
Tercatat ada sepuluh pos pengamanan Natal dan Tahun Baru, di antaranya pos terpadu di depan perpustakaan kota Boyolali, pos pantau serta pos pelayanan ditempatkan di lokasi tol seperti pintu masuk tol Banyudono.
“Ada juga pos-pos pengamanan di sebuah gereja. Kami juga sudah berkoordinasi dengan para pengurus di setiap gereja yang berada di Boyolali,” jelas AKBP Petrus Parningotan.
Kapolres mengimbau masyarakat agar berhati hati dan memastikan rumah ditinggalkan tetap aman. Selain itu juga mematikan listrik serta mematikan saluran lainnya yang dapat memicu kebakaran serta menngamankan pintu.
“Kami imbau bila meninggalkan rumah untuk hati hati dan memastikan tetap aman. Mematikan saluran listrik yang dapat memicu kebakaran dan menutup pintu. Kalau perlu menitipkan dengan petugas Babinkamtibmas, RT maupun RW di setiap kampung atau desa,” seru dia. (jaka)
(and_)