Hard News

Bawa Reog, Rejo Semut Ireng Blusukan Pasar Gawok

Jateng & DIY

16 Januari 2024 11:01 WIB

Relawan Jokowi (Rejo) Semut Ireng membawa kesenian reog blusukan Pasar Gawok dalam rangka mewujudkan kampanye pemilihan umum (Pemilu) damai

SUKOHARJO, solotrust.com - Relawan Jokowi (Rejo) Semut Ireng membawa kesenian reog blusukan Pasar Gawok dalam rangka mewujudkan kampanye pemilihan umum (Pemilu) damai. Selain melestarikan warisan budaya asli Indonesia, kesenian reog ini dinilai masih menjadi magnet masyarakat.

Sembari membawa tim kesenian reog Ponorogo, sekira 50 lebih relawan Semut Ireng Kecamatan Gatak Blusukan ke Pasar Gawok membagikan tas bergambar pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Tas berisi kalender dan kaus ini dibagikan kepada pedagang dan pengunjung pasar.



Korlap kampanye damai, Wisnu Wardhana, mengungkapkan ada seribu labih kaus dan dibagikan dalam kegiatan ini.

"Sasaran penerimanya adalah pengunjung dan pedagang Pasar Gawok," ungkapnya.

Aksi kampanye damai dengan tim kesenian reog Ponorogo sebagai salah satu edukasi kepada masyarakat, kampanye tidak harus dilakukan dengan konvoi menggunakan knalpot brong. Pengenalan kandidat calon presiden kepada masyakarat dapat dilakukan dengan simpatik dan santun.

"Hari ini kampanye kami membawa tim kesenian reog. Selain menghibur dengan cara ini kami ingin melakukan edukasi dan sosialisasi dengan nyaman dan menghibur," kata Wisnu Wardhana.

Selain Pasar Gawok, upaya pemenangan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka juga dilakukan dengan sosialisasi dari rumah ke rumah.

Sementara itu, menurut Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sukoharjo, Eko Budiyanto, kampanye damai relawan Semut Ireng secara aturan sudah sesuai dengan surat pemberitahuan.

"Tadi kami sempat mengingatkan agar pembagian bahan kampanye tidak diberikan kepada anak anak. Relawan pun bisa menerima itu dan menarik kembali bahan kampanye," ucapnya. (nas)

(and_)