Solotrust.com - Inggris secara dramatis lolos ke final Euro 2024 setelah menaklukkan Belanda 2-1 di Signal Iduna Park, Kamis (11/07/2024) dini hari WIB. Gol telat Watkins di menit 90 mengantarkan The Three Lions bersua Spanyol di laga puncak.
Babak pertama berlangsung cukup sengit, baik Inggris maupun Belanda berusaha menampilkan permainan terbaiknya. Saat pertandingan baru berjalan tujuh menit, Belanda bahkan mampu unggul 1-0 lewat torehan gol Xavi Simons.
Gol ini terjadi setelah Declan Rice melakukan kesalahan ketika dia kehilangan bola di area permainan sendiri. Xavi Simons kemudian mengambil bola itu dan melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang masuk ke pojok kanan gawang Jordan Pickford.
Ketinggalan satu gol tak membuat Inggris melempem. Skuat Tiga Singa sempat mengancam pada menit ke-14. Bukayo Saka melakukan penetrasi ke kotak penalti, sayang aksinya berhasil dihentikan para pemain lini belakang Belanda.
Harry Kane menendang bola liar di kotak penalti saat masih berada di atas mistar gawang Belanda. Kaki kanan Kane bersentuhan dengan kaki Denzel Dumfries yang mencoba melakukan blok setelah menendang. Wasit Felix Zwayer memberikan penalti kepada The Three Lions setelah pengamatan Video Assistant Referee (VAR).
Kane melakukan tugasnya dengan baik dan membuat skor imbang 1-1 pada menit ke-18. Skor sama kuat ini bertahan hingga akhir babak pertama. Sehubungan dengan statistik interval pertama, Inggris tampaknya lebih mendominasi pertandingan. Pasukan Gareth Southgate memiliki dominasi bola 63 persen berbanding 37 persen.
Pada laga babak kedua, kedua tim juga mempertontonkan pertandingan sangat sengit. Sayang, tak ada sebiji gol pun lahir di babak ini.
Pendukung Inggris baru bersorak pada saat injury time, usai Southgate memasukkan Ollie Watkins menggantikan Harry Kane.
Kepercayaan sang pelatih tak disia-siakan Ollie Watkins. Striker Aston Villa berhasil menjebol gawang Tim Oranje pada menit ke-90.
Tendangan keras Watkins di sudut kanan gawang Belanda, mengantarkan Inggris merebut tiket final Euro 2024. (Vania Salsabila)
(and_)