Pend & Budaya

Sambut Imlek dengan Pertunjukan Barongsai, SD Warga Tanamkan Toleransi dan Kebhinekaan untuk Siswa

Pend & Budaya

22 Januari 2025 15:57 WIB

Suswa TK dan SD Warga Surakarta menyaksikan pertunjukan barongsai dalam rangka perayaan Tahun Baru Imlek di halaman sekolah setempat, Rabu (22/01/2025) pagi

SOLO, solotrust.com - Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2025, SD Warga Surakarta menggelar perayaan Imlek dengan menghadirkan enam barongsai dari Tripusaka Solo. Selain aksi barongsai, acara juga dimeriahkan dengan pentas seni dari ratusan siswa TK dan SD Warga bertema Imlek.

Ada pula pemberian angpao dari ratusan siswa dan guru kepada enam barongsai. Sementara di akhir acara, ada pembagian kue khas Imlek, yakni kue keranjang ke ratusan siswa dari kelas satu hingga enam.



Acara perayaan Imlek digelar pada Rabu (22/01/2024) pagi di halaman sekolah setempat. Kegiatan ini rutin digelar setiap menjelang Imlek di sekolah yang sudah berusia 120 tahun.

Kepala SD Warga Surakarta, Conchita Conie Silimalar, mengatakan kegiatan menyambut Imlek sebagai bentuk edukasi toleransi dan mengajarkan kebhinekaan sejak dini. Sejak pendidikan anak usia dini (PAUD) hingga sekolah dasar, para siswa diajarkan langsung bentuk toleransi.

"Tujuan kami menggelar perayaan Imlek di sekolah untuk mengenalkan pada para siswa bahwa sekolah kami sekolah nasionalis. Ragam agama, budaya, dan etnis. Siswa agama Konghucu ada, Islam ada, Kristen/Katolik juga ada, Hindu ada. Secara bergiliran hari raya dan anak-anak diajarkan langsung mengenalkan bentuk toleransi. Ada 500 an siswa, mulai dari play group, TK, hingga SD,” terangnya.

Conchita Conie Silimalar menambahkan, menyambut Tahun Baru Imlek, para siswa disuguhi berbagai kesenian dari Tionghoa melalui pentas seni dari siswa, baik tingkat TK hingga SD , Selain seni tradisi dan pernak pernik Tionghoa atau Konghucu, para siswa juga dikenalkan sejumlah kuliner khas Imlek, antara lain kue keranjang. Kue khas Imlek ini dibentuk gunungan untuk dibagikan kepada ratusan siswa.

"Aksi para siswa dengan pentas seni tema kesenian Tionghoa ini menghibur para siswa serta para tamu yang ikut hadir menyaksikan berbagai aksi barongsai dan kesenian khas Tiongkok,” kata Conchita Conie Silimalar.

Sementara itu, salah satu siswa kelas tiga, Christabel mengaku senang dapat menyaksikan serta ikut tampil langsung berbagai macam pertunjukan.

“Sangat seru karena acara ini mempunyai kesan tersendiri. Ada pertunjukan barongsai yang cukup menyenangkan, bisa memberikan angpao juga. Barongsai menghibur sekali karena tingkah lucu dan aksinya menakjubkan di papan kayu,” ucapnya. (joe)

(and_)

Berita Terkait

Rayakan Tahun Baru Imlek, Aston Inn Pandaran Semarang Hadirkan Makan Malam Spesial dan Pertunjukan Barongsai

Sambut Imlek di Solo, Grebeg Sudiro Tawarkan Keindahan Lampion saat Malam

Pesta Kembang Api Tahun Baru Imlek 2025 Sedot Antusiasme Warga Solo

Imlek, KAI Daop 6 Hibur Pelanggan Kereta Api di Stasiun Yogyakarta dengan Barongsai dan Bagikan Angpao

Meriahnya Karnaval Budaya Grebeg Sudiro, 4.000 Kue Keranjang Dibagikan ke Warga

Imlek di Stasiun Yogyakarta, Ada Barongsai hingga Bagi-bagi Hadiah

Rayakan Tahun Baru Imlek, Aston Inn Pandaran Semarang Hadirkan Makan Malam Spesial dan Pertunjukan Barongsai

Imlek, KAI Daop 6 Hibur Pelanggan Kereta Api di Stasiun Yogyakarta dengan Barongsai dan Bagikan Angpao

Imlek di Stasiun Yogyakarta, Ada Barongsai hingga Bagi-bagi Hadiah

Liburan Imlek, Barongsai dan Liong Hibur Ribuan Pengunjung Kolam Renang Intanpari

China Town Hidupkan Suasana Imlek dengan Hadir di Solo Grand Mall

Imlek: SD Warga Surakarta Gelar Aksi Barongsai, Tanamkan Toleransi Sejak Dini

Imlek: SD Warga Surakarta Gelar Aksi Barongsai, Tanamkan Toleransi Sejak Dini

Wisata Lampion dan Ornamen Keagamaan di Pasar Gede, Simbol Toleransi Warga Solo

Penanaman Tanaman Buah dan Pohon Jarak Tandai Gebyar Toleransi di Klaten

Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Simbol Persahabatan dan Toleransi Lintas Budaya

Klenteng Sam Poo Kong, Destinasi Wisata Kaya Nilai Toleransi

Buka Puasa Bersama Umat Hindu dan Kristen, Cerminan Kerukunan Warga Nglundo Ngargoyoso

Sambut Ramadan, Tokoh Agama dan Masyarakat Silaturahmi Jaga Toleransi

Kemendikbud-ristek Gelar Lomba Video Kebhinekaan, Bertabur Hadiah Istimewa

Tingkatkan Keterampilan dan Kemampuan Siswa, Guru SMK di Boyolali Ikuti Pelatihan Soft Skill

KPU Sukoharjo Terima Kunjungan Edukatif dari Siswa PAUD Kelompok Bermain Ceria

Makan Bergizi Gratis Perdana di Sukoharjo Sasar 2.900 Siswa

Wali Murid Beda Pilihan Politik, 3 Siswa TK di Rembang Dikeluarkan dari Sekolah

Jaksa Agung Tanamkan Jaksa Berkarakter PRIMA kepada Siswa PPPJ Angkatan LXXXI Gelombang II 2024

Tingkatkan Keterampilan Siswa, Kepala Sekolah SMK di Boyolali Ikuti Workshop Kebutuhan Industri

Berita Lainnya