Pend & Budaya

Kirab Agung Meriahkan Peringatan Jumenengan PB XIII, Ribuan Warga Berebut Udhik-udhik

Pend & Budaya

28 Januari 2025 12:03 WIB

Kirab Agung dalam rangka peringatan Tingalan Dalem Jumenengan ke-21 SISKS Pakoe Boewono XIII, Minggu (26/01/2025). (Foto: Dok. solotrust.com/Wahyu Agustina)

SOLO, solotrust.com - Suasana meriah menyelimuti Kota Solo pada Minggu (26/01/2025). Ribuan warga tumpah ruah di sepanjang rute Kirab Agung dalam rangka peringatan Tingalan Dalem Jumenengan ke-21 SISKS Pakoe Boewono XIII. 
 
Acara adat tahunan Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat Solo dan sekitarnya. Dalam kirab, berbagai gunungan dan kereta kencana dihias dengan indah melintasi jalan-jalan protokol. 
 
satu hal paling dinantikan masyarakat, yakni tradisi sebar uang atau udhik-udhik. Saat kereta kencana melintas, para abdi dalem menyebarkan uang koin kepada masyarakat yang sudah menanti di sepanjang jalan.
 
 
Seorang warga, Sri mengaku dirinya sudah menunggu prosesi kirab sejak pagi. Ia pun senang bisa dapat udhik-udhik. 
 
"Saya sudah nunggu dari pagi. Senang sekali bisa dapat udhik-udhik, ini rezeki," kata Sri.
 
Tradisi udhik-udhik ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi masyarakat. Selain memiliki nilai budaya tinggi, tradisi ini juga memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar.
 
Kirab Agung berakhir di Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Masyarakat yang hadir terlihat puas dan antusias dengan acara ini. Mereka berharap agar tradisi Kirab Agung dapat terus dilestarikan dari generasi ke generasi.
 
*) Reporter: Wahyu Agustina 

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya