SRAGEN, solotrust.com- Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0725/Sragen Mayor Danu Prasetyo beserta rombongan bersilaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Darul huda, Dusun Pilangbangu Rt. 20/05 Desa Sepat, Kecamatan Masaran, Sragen pimpinan Ustad Huda dan Ponpes Daarussalaf Al Islamy Dukuh Pendem, Desa Pendem, Kecamatan Sumberlawang pimpinan Ustadz Fauzan, Selasa (29/5/2018).
Kasdim Mayor Danu Prasetyo mengatakan, tujuan dari kedatangannya adalah Silaturahmi, mempererat persaudaraan sesama muslim, mempererat hubungan ponpes dengan Kodim Sragen.
"Hal ini penting dilakukan karena Ponpes merupakan lembaga pendidikan swasta yang punya peranan penting dalam mendidik anak-anak generasi penerus." Kata Kasdim
Selanjutnya Kasdim menyerahkan bantuan ke ponpes masing masing berupa 5 karung beras, 3 Dus mie instan, Gula pasir, Kopi, Teh dan Minyak Goreng.
Ucapan terimakasih datang dari Pimpinan ponpes Darul Falah dan Daarussalaf.
"Kami sangat berterima kasih kepada Bapak TNI dari Kodim Sragen atas silaturahmi dan perhatiannya kepada kami, Kami sangat senang dengan kedatangan rombongan dari Kodim Sragen ini, semoga silaturahim ini selalu terjaga selamanya, kami berharap hubungan ini bukan hanya temporary saja akan tetapi berkesinambungan." Harap Ustad Huda.
(wd)