SOLO, solotrust.com – Skuat Argentina langsung menuju ke Barcelona usai menjalani laga persahabatan melawan Haiti. Selama di Barcelona, Lionel Messi dkk akan menggelar latihan sebelum berlaga di Piala Dunia 2018 di Rusia.
Para pemain Argentina dijadwalkan menjalani sesi latihan untuk persiapan Piala Dunia hingga 8 Juni. Melansir laman Federasi Sepak Bola Argentina (AFA), mereka berangkat dari Buenos Aires menuju Barcelona pada Rabu (30/5/2018) pukul 20.30 waktu setempat.
Selama di Barcelona, mereka akan berlatih di Ciutat Esportiva. Sesuai jadwal, mulai hari ini hingga 8 Juni skuat Argentina akan menggunakan fasilitas latihan milik Barcelona tersebut.
“Skuat Argentina telah meninggalkan (Buenos Aires) malam ini (pukul 20.30 waktu setempat) untuk menuju ke Barcelona yang akan melanjutkan persiapan mereka untuk Piala Dunia di Rusia,” tulis AFA.
Total ada 23 pemain yang dibawa, termasuk anggota staf pelatih dari delegasi dari AFA.
Argentina tergabung ke dalam Grub D bersama Islandia, Kroasia, dan Nigeria. Mereka akan menjalani laga perdana di Piala Dunia pada 16 Juni menghadapi Islandia.
(way)