SOLO, solotrust.com - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Surakarta resmi membuka Posko Mudik: Mudik Nyaman bersama BPJS Kesehatan di Terminal Tipe A Tirtonadi Surakarta. Posko dibuka mulai hari ini hingga Jumat (9 -14/6/2018 ).
"Hal ini sebagai wujud pengabdian dan kepedulian BPJS Kesehatan kepada masyarakat yang melakukan tradisi mudik Lebaran, khususnya kita tingkatkan pelayanan di titik padat pemudik seperti Terminal Tipe A Tirtonadi ini," Kata Direktur Perluasan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan, Andayani Budi Lestari kepada wartawan, Sabtu (9/6/2018).
Tidak hanya di Solo, dikatakan Andayani, peresmian Posko Mudik BPJS Kesehatan secara serentak dilakukan di tujuh titik lainnya di antaranya Terminal Pulau Gebang Jakarta, Terminal Bangurasih Surabaya, Stasiun Yogyakarta, Rest Area Cikampek KM 57, Pelabuhan Merak Banten, Pelabuhan Gilimanuk Bali, dan Pelabuhan Soekarno Hatta Makasar.
Adapun fasilitas di dalam posko BPJS kesehatan meliputi ruang pemeriksaan atau konsultasi kesehatan, obat-obatan, relaksasi dengan kursi pijat elektrik, kursi roda dan sejumlah fasilitas lain. Menariknya, pemudik bisa memanfaatkan layanan di posko ini secara gratis.
"Masyarakat tak perlu sungkan untuk memanfaatkan pelayanan posko BPJS Kesehatan," tutur Andayani.
"Sejumlah ambulans pun sudah disediakan untuk berjaga-jaga apabila ada pemudik dalam kondisi emergency dan harus segera dilarikan ke rumah sakit terdekat," imbuhnya.
Lanjutnya, Posko Mudik BPJS Kesehatan beroperasi selama 24 jam penuh, di mana di dalamnya terdapat dua tim yang bertugas secara bergantian.
"Masing- masing tim terdiri dari satu petugas BPJS Kesehatan, serta satu dokter dan dia paramedis yang berasal dari puskesmas atau fasilitas kesehatan lainnya yang bermitra dengan BPJS," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Surakarta Hari Prihatno yang turut hadir dalam peresmian itu, mengapresiasi kenyamanan Posko yang didirikan oleh BPJS Kesehatan dengan fasilitas yang lengkap, aman, dan memberi kenyamanan bagi para pemudik. Meski begitu, Hari berharap supaya di terminal ditambahkan papan arah penunjuk lokasi posko untuk lebih memudahkan pemudik.
"Harus ada media ruang seperti papan atau poster penunjuk arah lokasi posko kesehatan sehingga masyarakat tidak kebingungan," kata Hari. (adr)
(way)