WONOSOBO, solotrust.com – Mudik tahun ini, jalur tengah relatif sepi. Jalur yang melintasi Kabupaten Wonosobo utamanya, belum nampak adanya kenaikan yang cukup signifikan. Kepadatan hanya terjadi di beberapa lokasi pasar tumpah, itupun tidak berlangsung lama karena petugas kepolisian yang berdinas langsung sigap mengatur arus lalu lintas.
Demikian pula dengan jalur wisata favorit di jalur tengah, Pegunungan Dieng.
Hingga Rabu (13/6/2018) pagi, jalur tersebut malah justru relatif sepi. Kendaraan yang melintas masih didominasi angkutan umum maupun warga sekitar. Hanya ada beberapa kendaraan berplat luar kota yang melintas.
“Masih relatif sepi. Belum banyak kendaraan pemudik maupun pelancong yang melintas. Nyaris tidak ada antrian di sepanjang jalur wisata,” ungkap Kasihumas Polsek Kejajar Bripka Sunawi seperti Dilansir dari tribratanews.com
“Dimungkinkan arus kendaraan yang menuju dieng akan pada setelah hari H lebaran. Pawa waktu itu diperkirakan akan banyak pemudik yang menghabiskan waktu dengan berwisata ke Dieng,” kata Sunawi.
Mengenai lokasi yang perlu diwaspadapi para pemudik sendiri, Bripka Sunawi mengungkapkan ada beberapa titik, antara lain Pasar Kejajar, Gardu Pandang, Tanjakan 15 Persen, Pertigaan Dieng maupun lokasi wisata.
“Namun jangan khawatir, di sepanjang jalur tersebut ada banyak rest area mandiri yang disiapkan Polsek maupun warga sekitar,” terang Sunawi.
(wd)