Hard News

Kapal Rombongan IPB Tenggelam, 8 Mahasiswa UNS di Dalamnya Selamat

Jateng & DIY

21 Juli 2018 14:49 WIB

Ilustrasi.

SOLO, solotrust.com - Delapan orang mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) yang ikut dalam rombongan Kapal KM Orange bersama rombongan peneliti dari IPB Bogor yang tenggelam di perairan Lebak, Banten, Kamis 19 Juli 2018 lalu, dipastikan selamat seluruhnya.

Kaprodi Pendidikan Geografi FKIP UNS, Moh Gamal Rindarjono kepada wartawan membenarkan bahwa kedelapan mahasiswanya masuk dalam rombongan itu dan ia juga memastikan delapan mahasiswanya dalam keadaan sehat.



"Benar, mahasiswa kami di dalam kapal yang tenggelam itu. Mereka melakukan penelitian sejak 31 Juni sampai 23 Juli 2018, Ini sudah perjalanan dari Binuangeun ke IPB. Malam nanti istirahat dulu. Besok baru pulang ke Solo naik kereta," kata Gamal Sabtu (21/7/2018).

Meski begitu, pihak kampus mengaku akan terus berkomunikasi dengan keluarga terkaitnya kondisi delapan mahasiswa tersebut.

Gamal menuturkan, para mahasiswa itu meneliti konservasi lingkungan dengan fokus satwa primata monyet ekor panjang di Pulau Tinjil, yang merupakan kegiatan penelitian kerja sama antara UNS, IPB dan University of Washington.

"Penelitian selesai tanggal 19 Juli saat kembali ke Muara Binuangeun, dihantam ombak setinggi 5-6 meter, sehingga menyebabkan kapal terbalik kemudian tenggelam," ujarnya.

Gamal menambahkan di dalam kapal itu total terdapat 24 penumpang yang berisi rombongan mahasiswa IPB, mahasiswa UNS, beberapa warga negara asing (WNA) dan awak kapal.

Dalam peristiwa tersebut, dua orang koki kapal dipastikan meninggal dunia, yakni Atinah dan Emah. Sedangkan 20 rombongan mahasiswa, satu nakhoda dan satu awak kapal selamat.

 

Berikut daftar manifest Kapal KM Orange yang tenggelam di perairan Lebak, Banten pada Kamis, 19 Juli 2018 :

1. Atiah (50) (Meninggal Dunia)

2. Emah (55) (Meninggal Dunia)

3. Madeline Monic (21) WN AS

4. Vanseska Samanta (22) WN AS

5. Lily Preya (2) WN AS

6. Mathew Stuart (47) WN AS

7. Randall C Kyes (59) WN AS

8. Kimberly Ann.ph (50) WN AS

9. Pensi Kyes (32) WN Thailand

10. Entang Iskandar (51) IPB

11. Rifqi Hendrik (26) IPB

12. Bangkit Dika (20) UNS

13. Amalia Rizki (19) UNS

14. Sofian Soleh (22) UNS

15. Aulia Fakhrurozi (26) IPB

16. Muhammad Annas (22) UNS

17 Falen Sakti (23) IPB

18. Salmah Widiastuti (22) IPB

19. Desi Kurniasih (21) UNS

20. Aisyah Putri Muhtadin (20) UNS

21. Abdulatif (20) UNS

22. Agung Satria Aji (21) UNS

23. Suhenda (43) Nakhoda kapal

24. Yadi (30) ABK

(adr)

(wd)

Berita Terkait

Dua Kalinya Titanic, Bangkai Kapal Terdalam di Dunia Ditemukan Hampir 7 Km di Bawah Ombak

KMP Yunice Tenggelam di Perairan Gilimanuk

Tegang! Detik-detik KM Karya Indah Terbakar, Keluarga Penumpang Tulis Status di Facebook

Kapal Terbakar, 11 Nelayan 2 Hari Terombang-Ambing di Laut Berhasil Selamat

Wihh... Menteri Susi Panjat Kapal Berbobot 750 GT Hasil Tangkapannya

Kapal Pompong Pembawa TKI Tenggelam, 3 Penumpang Belum Ditemukan

KKN, Ribuan Mahasiswa UNS Siap Mengabdi di 7 Provinsi

Tabir Surya dari Limbah Karya Mahasiswa UNS Juarai LKTIN SSC Unsoed

Tas Laptop Canggih Antarkan Mahasiswa UNS Raih Penghargaan di Thailand

Mahasiswa FKIP UNS Raih Juara 1 English Correspondence

Jenazah Mahasiswa UNS yang Jatuh dari Lantai 4 Dipulangkan ke Semarang

Banyak Kendala Tak Membuat Gentar 5 Mahasiswa UNS di Macau

Berburu Takjil Ramadan di Gerbang Belakang UNS, Ada Kue Mochi hingga Sushi

Peningkatan Kesiapsiagaan Masyarakat melalui Pemasangan dan Edukasi Perawatan Early Warning System

Arya Surendra Jabat Rektor UNSA, Siap Bawa Kampus Lebih Fleksibel dan Adaptif

Mengulik Sejarah Kampus Favorit di Soloraya dengan Berkunjung ke Museum UNS

Mahasiswa UNS Demo, Tuntut Pemerintah Evaluasi Pemotongan Anggaran yang Berimbas Naiknya UKT

Keluarga Alumni FEB Universitas Sebelas Maret Sukses Gelar Reuni Akbar

Wihhh! Tim IPB University Kembangkan Gelatin dari Kulit Ikan

Doni Monardo Terima Gelar Doktor Honoris Causa dari IPB University

Rektor IPB Arif Satria Positif Covid-19

IPB University Bogor Siap Tes COVID-19, Saat Ini Masih Menunggu Aspek Hukum

Inspirasi: Anak Loper Koran Ini Jadi Wisudawan Terbaik IPB, IPK Sempurna

Berita Lainnya