SOLO, solotrust.com – Pemkot Surakarta kembali membagikan Kartu Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta (BPMKS) di Pendaphi Gede Balai Kota Surakarta, Senin (3/12/2018). Pemanfaatan Kartu BPMKS bisa digunakan hingga 25 Desember di 15 toko mitra di Solo.
Ribuan kartu BPMKS itu dibagikan kepada siswa SD, SMP, Pendidikan Menengah dan Pendidikan Luar Biasa yang dibagi dalam dua gelombang. Total BPMKS yang akan diberikan adalah 20.298 kartu yang terdiri dari 9.894 siswa SD, 5.935 siswa SMP, dan 4.469 siswa SMA/SMK serta PLB.
“Batas akhir masa pemanfaatan kartu yang semula 10 Desember 2018 diperpanjang menjadi 25 Desember 2018. Pembatasan waktu pemanfaatan BPMKS Non Tunai ini berkaitan dengan batas akhir pemanfaatan bantuan pada tahun anggaran (TA) 2018,” jelas Wali Kota FX Hadi Rudyatmo kepada wartawan di sela-sela acara.
Menurut Wali Kota, pemberian nama "BPMKS Siswa Winasis" diharapkan agar para siswa menjadi anak-anak yang wasis dan pintar.
Kartu BPMKS hanya bisa digunakan untuk belanja kebutuhan pendidikan di 15 toko mitra. Adapun mitra usaha yang telah bekerja sama dengan program BPMKS Siswa Winasis meliputi Luwes Nusukan, Luwes Kestalan, Luwes Gading, Sami Luwes, Luwes Lojiwetan, Serba Peni, Sasami Textile, Mac Mohan, Mardi Rahayu, Tunas Mekar, Nuna, Sinar, Maharani, Sekawan Pusat, dan Pajang Baru.
"Kalau secara tunai kita kan tidak bisa mengontrol pemanfaatannya, namun dengan nontunai ini supaya pemanfaatan lebih akurat yakni membeli keperluan sekolah, jadi tak bisa lagi diproses kalau mau dibelanjakan di luar keperluan sekolah" ujar Wali Kota.
Sebelumnya, Pemkot telah membagikan sebanyak 20.050 Kartu BPMKS Non Tunai "Siswa Winasis" kepada siswa SD, SMP, SMA/SMK dan PLB pada 16 November 2018.
(way)