Ekonomi & Bisnis

Musim Hujan, Konsumsi LPG Agak Turun

Ekonomi & Bisnis

13 Desember 2018 17:40 WIB

Ilustrasi.

SOLO, solotrust.com - Tingkat penggunaan tabung gas LPG mengalami penurunan karena memasuki musim penghujan dan berkurangnya jumlah masyarakat yang mengadakan hajatan.

Ketua Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Bidang Elpiji 3 Kg Kota Solo,  Budi Prasetyo, mengatakan musim hujan cukup berpengaruh sebab produktivitas Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menurun.



"Malah cenderung menurun karena hujan, sekitar 4 sampai 5 persen. Mungkin UMKM pengaruhnya besar," tuturnya pada media.

Penurunan konsumsi ini terjadi sejak lima hari setelah hujan mulai intensif. Hal tersebut terlihat dari distribusi di pangkalan, bila biasanya pangkalan dikirimi 10 tabung, kini hanya sekitar 8 tabung.

"Semua ada penurunan, yang 12 kilogram menurun tapi kecil, kalau tabung gas elpiji 3 kilogram cukup terasa penurunannya," paparnya.

Selain faktor musim hujan, penurunan konsumsi elpiji juga dipengaruhi musim hajatan di masyarakat. Dimana saat ini hanya sedikit warga yang menggelar hajatan. Sedangkan konsumsi rumah tangga sejauh ini terpantau normal.

Dibanding bulan Desember di tahun sebelumnya, saat musim kemarau, penggunaan tabung gas justru mengalami peningkatan, terutama di daerah Sragen. (Rum)

(wd)