Hard News

Jembatan di Boyolali Roboh Diterjang Banjir, Warga Terpaksa Menyeberangi Sungai

Jateng & DIY

02 Februari 2019 09:27 WIB

Jembatan di Desa Bandung, Kecamatan Wonosegoro, Kabupaten Boyolali roboh akibat terjangan banjir. (solotrust-jaka)

BOYOLALI, solotrust.com - Akibat diterjang banjir, sebuah jembatan penghubung desa menuju kota di Boyolali terputus. Jembatan putus itu tepatnya di Desa Bandung, Kecamatan Wonosegoro, Kabupaten Boyolali.

Pantauan di lokasi, fondasi yang runtuh membuat jembatan tersebut terputus. Warga harus memutar arah cukup jauh. Sedangkan warga yang berjalan kaki terpaksa harus menyeberangi sungai jika arus sungai kecil.



Sriasih, warga Desa Bandung, Kecamatan Wonosegoro mengatakan, banjir yang menerjang jembatan itu terjadi  pada Kamis (31/1/2019) sore. Banjir besar itu mengakibatkan fondasi jembatan akses menuju kota hancur dan badan jembatan runtuh.

“Ya, waktu itu menjadi tontonan warga, ya cukup jauh sekali mutarnya. Ya, kalau sekarang mau nggak mau harus menyeberangi sungai,” kata dia kepada wartawan, Jumat (1/2/2019).

Jika turun hujan dan air meluap, dipastikan warga tidak berani menyeberang sehingga harus memutar melalui jalan lain.

“Kalau pas nyeberang, ya kalau pas air sedang surut. Kalau lagi airnya besar tidak berani,” kata Sriasih.

Akibat kerusakan jembatan dengan panjang 20 meter dan lebar sekitar 4 meter tersebut, warga harus memutar arah cukup jauh.

"Saya berharap pemerintah terkait segera turun tangan untuk membangun jembatan yang putus agar aktivitas warga kembali normal,” pintanya. (Jaka)

(way)

Berita Terkait

Jembatan Antarkampung Putus, Warga Desa Kendel Boyolali Minta Segera Perbaiki

Jembatan Jurug B Resmi Dibuka, Gunakan Teknologi Baru Tahan Gempa

Wajah Baru Jembatan Jurug B, Gunakan Kerangka Tahan Gempa 100 Tahun hingga Aksen Batik Kawung

Solo Safari Siapkan Fasilitas Mobil Shuttle bagi Pengunjung

Warga Dusun Pancuran Desa Selokaton Blokade Jembatan Akses Menuju TPS Desa

Jembatan Kayu Waduk Cengklik, Spot Foto Instagramable di Boyolali

Kencan di Hotel, 2 Pelaku Kriminal Gondol Motor dan HP Milik Warga Semarang

Pengusaha Muda Boyolali Cari Anggota dan Ketua Kadin

Kader Muslimat NU Andong Boyolali Gelar Jalan Sehat Keliling Kampung

Kaesang Pangarep Hadiri Halal Bihalal Kader Partai di Boyolali

Bank Boyolali Lakukan Pengundian Tabungan Simasda Periode 10

Hadiri Halal Bihalal Muslimat NU Andong, Wabup Boyolali Dwi Fajar Ajak Tingkatkan Sinergitas

Kios Pasar Besi Mojo Roboh, 6 Luka dan 1 Meninggal

Tembok Roboh di Ngemplak Boyolali, 1 Warga Meninggal Dunia

Rumah Warga Sambirejo Roboh, Diduga Akibat Guncangan Alat Berat Proyek Palang Joglo

Tergerus Banjir, Satu Rumah di Andong Boyolali Roboh, 4 Lainnya Retak-retak

Demo Mahasiswa Robohkan Pagar Gerbang DPRD Jateng

Cuaca Ekstrim, Pemkab Sleman Siagakan Tim Siap 24 Jam

Pemkab Boyolali Bersama BBWSBS Tinjau Lokasi Banjir di Ngemplak

Bantu Pengendara Terjebak Banjir, Polisi Terjunkan Truk Sabhara

Kali Plumbon Jebol, Pemkot Semarang Lakukan Penanganan Darurat

Bupati Demak Tetapkan Status Tanggap Darurat 14 Hari

Pangdam IV/Diponegoro dan Kapolda Jateng Bagikan Ribuan Paket Sembako ke Warga Terdampak Banjir

Lebih 20 Ribu Nasi Bungkus Dibagikan ke Warga Terdampak Banjir Semarang

Berita Lainnya