SOLO, solotrust.com- Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Surakarta, menggelar simulasi fire ground, di Pedaringan, Jebres, Kamis (11/7/2019).
Baca juga: Tinggal Puing... Si Jago Merah Lalap Habis Gudang Elektronik di Kartasura
Adapun teknik fire ground tersebut merupakan hal penting yang layak dikuasai oleh setiap petugas pemadam kebakaran untuk menjinakkan luapan api, dimana posisi petugas damkar berhadapan langsung dengan kobaran api.
Simulasi pemadaman kobaran api itu menjadi penutup dari serangkaian kegiatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Sertifikasi Tingkat 1 yang diberikan kepada sebanyak 15 personil petugas Damkar Kota Surakarta, yang juga melatih mental, fisik dan kedisiplinan serta kemampuan, sebagai standarisasi petugas Damkar.
Dalam diklat tersebut, para peserta juga dituntut untuk menguasai materi lain yang di antaranya meliputi teori kelas, perilaku api, keselamatan petugas, pengenalan alat bantu pernafasan Self Contained Breathing Apparatus (SCBA) , pengenalan Alat Pemadam Api Ringan (APAR), proteksi kebakaran pada bangunan gedung dan juga formasi regu.
Kasi Evakuasi Dan Penyelamatan Damkar Kota Surakarta, Suharyanto, usai kegiatan, kepada solotrust.com mengatakan, disamping sebagai standarisasi rekruitmen anggota, Diklat Sertifikasi Tingkat 1 Damkar Kota Surakarta tersebut dimaksudkan guna meningkatkan kompetensi kemampuan para personil.
"Selain sebagai standarisasi dalam hal rekruitmen anggota. Diklat ini kami selenggarakan sebagai upaya untuk meningkatkan kesiap siagaan serta kompetensi kemampuan petugas damkar, terutama dalam bidang penyelamatan dan kebakaran di wilayah Surakarta," terang Suharyanto.
Baca juga: Polisi Sudah Kantongi Identitas Pelaku Tabrak Lari di Overpass Manahan
Dalam kegiatan itu, Damkar Kota Surakarta juga bekerjasama dengan pihak Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surakarta dalam pelatihan materi pengetahuan dasar penanganan medis, Medical First Responder (MFR), yang juga dihadiri oleh Babinsa Koramil 04 Jebres Kodim 0735 Surakarta Sertu Suwardi, sekaligus turut serta memberikan materi Pendidikan Baris Berbaris (PBB) dan kedisiplinan. (Kc)
(wd)