Entertainment

Kim Woo Bin Donasikan Dana 100 Juta Won untuk Pencegahan COVID-19

Selebritis

28 Februari 2020 03:29 WIB

Kim Woo Bin (Foto: via Instagram @actorkimwoobin)


Solotrust.com - Kim Woo Bin, aktor terkenal Korea Selatan baru saja mendonasikan dana dalam jumlah besar untuk pencegahan virus corona jenis baru (COVID-19).



Pada 26 Februari 2020, SBS Star mengabarkan Kim Woo Bin mendonasikan dana sebesar 100 juta Won (sekitar Rp1,18 miliar) melalui Community Chest of Korea, salah satu organisasi non-profit terbesar di Korsel.

"Uang itu akan digunakan untuk membeli masker medis dan pembersih tangan, yang akan dibagikan ke fasilitas kesejahteraan sosial di seluruh negeri," kata organisasi itu.

Kim Woo Bin sendiri mengatakan, "Saya mengetahui pengguna fasilitas kesejahteraan sosial terinfeksi COVID-19 melalui laporan di media. Itu benar-benar menghancurkan hati saya. Saya ingin uang ini digunakan untuk membantu banyak pengguna fasilitas kesejahteraan sosial yang berjuang secara finansial untuk mencegah diri mereka dari virus corona."

Kim Woo Bin adalah aktor dan model kelahiran 16 Juli 1989. Ia terkenal melalui sejumlah drama seperti "School 2013" dan "The Heirs", serta sejumlah film seperti "Friend: The Great Legacy" dan "Twenty". Sejumlah penghargaan telah ia peroleh seperti Best New Actor dalam APAN Star Awards 2013 dalam perannya di "School 2013" dan Popular Star Award dalam Blue Dragon Film Awards ke-35 tahun 2014 untuk perannya di "Friend: The Great Legacy".

Berdasarkan keterangan KCDC (Korea Centers for Disease Control and Prevention), pada Rabu (26/2) pukul 7 malam, jumlah kasus terkonfirmasi COVID-19 di Korea Selatan mencapai 1.261, dengan 12 kasus meninggal. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Bantu Anak-anak Penderita Kanker, Kim Woo Bin Donasikan Bayarannya Sebagai Narator

Bantu Anak-anak Penderita Kanker, Kim Woo Bin Donasikan Bayarannya Sebagai Narator

Ramadan, Double Decker Hadirkan Paket Duo Grilled Delight hingga Program Sosial Donasi

Efek Pandemi Covid-19, Gangguan Mata Anak Meningkat 40%

APPBI DPC Soloraya Serahkan Donasi untuk Warga Cianjur

IDI Cabang Boyolali Serahkan Donasi Cianjur Sebesar Rp 41 Juta

Kompak, Sejumlah Perguruan Beladiri di Gondangrejo Galang Donasi Gempa Cianjur

Bang Si Hyuk Donasi 5 Miliar Won: Bantu Wujudkan Mimpi Anak Putus Sekolah dan Anak Panti Asuhan

3 Warga Semarang Positif Covid-19

Tingkat Kestabilan Penjualan Pascapandemi Covid-19

Hotel Grand Mercure Solo Baru Gelar Vaksinasi Covid-19

Innalillahi, Aktor Senior Eeng Saptahadi Meninggal Dunia di Usia 65 Tahun

Prokes Covid-19 Dilonggarkan, Jumlah Pemudik Lebaran 2023 Diprediksi Naik 30%

Lewat Vaksinasi, Kemenkumham Jateng Dukung Program Pemerintah untuk Indonesia Bebas Covid-19

Positif Covid-19, Iko Uwais: Virus Corona Itu Nyata!

Positif Corona, BCL Minta Masyarakat Bangun Sistem Imun

25 Warga Sumber Terpapar Corona, Gibran: Waspadai Perkembangan Covid-19 Pascalebaran

Fatin Shidqia dan Arafah Rianti Terpapar Corona, Begini Kondisinya

Kemenkes: Vaksin Covid-19 Efektif Menangkal Mutasi Virus Corona

Mutasi Virus Corona B117 Lebih Cepat Menular, Masyarakat Diimbau Perketat Disiplin Prokes

Positif Covid-19, Iko Uwais: Virus Corona Itu Nyata!

Fatin Shidqia dan Arafah Rianti Terpapar Corona, Begini Kondisinya

Kemenkes: Vaksin Covid-19 Efektif Menangkal Mutasi Virus Corona

Artis Senior Roy Marten Terserang Virus Corona

Mengeluh Pusing dan Pilek, Donna Agnesia Terpapar Covid-19

Terpapar Corona, Khofifah Jalani Isolasi Sambil Olahraga dan Cuci Pakaian

Berita Lainnya