Pend & Budaya

Doakan Indonesia Bebas Corona, Seniman Soloraya Gelar Umbul Donga

Budaya

27 Maret 2020 14:05 WIB

Acara Umbul Donga Sala untuk Indonesia di Rumah Dinas Wali Kota Loji Gandrung, Kamis (26/03/2020) malam

SOLO, solotrust.com - Para seniman dan seniwati Soloraya tergabung dalam Komunitas Wisma Seni, terdiri atas berbagai praktisi disiplin seni tari, pedalangan, teater, dan musik melakukan aksi spontanitas umbul donga dari Solo untuk Indonesia di Rumah Dinas Wali Kota Loji Gandrung, Kamis (26/03/2020) malam. Acara turut didukung Taman Budaya Jawa Tengah serta Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo.

Salah seorang penggagas acara Umbul Donga, Wahyu Santoso Prabowo tidak menyangka jika acara yang digagas dirinya mendapat dukungan wali kota Solo.



“Pada mulanya pengin ngadain kecil-kecilan di seputaran Wisma Seni. Eh, lha kok Pak Wali yang mengetahui acara ini meminta untuk diadakan di Loji Gandrung,” ucapnya.

Acara Umbul Donga Sala untuk Indonesia ini mempunyai beberapa tujuan, antara lain mendoakan arwah ibunda Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Hj Sudjiatmi Notomihardjo agar diterima segala amal ibadah dan diampuni segala kesalahannya, serta mendoakan agar Presiden Jokowi dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. 

Disamping itu, diadakannya Umbul Donga Sala untuk Indonesia guna mendoakan agar wabah pandemi corona yang melanda dunia, termasuk Indonesia bisa segera berakhir dan pulih seperti sedia kala.

“Kemarin kita sudah melakukan ikhtiar pembersihan kotoran di kepala dengan cukur gundul. Sekarang kita gelar umbul doa dengan tradisi Jawa sebagai tolak bala. Dulu ketika pagebluk, keraton bersama dengan masyarakat mengadakan kirab Kiai Tunggul Wulung. Berhubung situasi ini kita tidak dapat melakukan hal yang sama, akhirnya kita memutuskan untuk melakukan umbul donga agar Tuhan menerima doa kita,” kata Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo dalam sambutan sebelum diadakannya acara umbul donga.

Rudy berharap dengan adanya berbagai ikhtiar, termasuk umbul donga, virus corona bisa segera disingkirkan dari bumi. Dengan begitu, Indonesia bisa terbebas dari virus mematikan itu dan masyarakat bisa beraktivitas kembali. 

Acara Umbul Donga disiarkan secara live streaming lewat akun YouTube Taman Budaya Jawa Tengah dan tidak mengundang penonton di lokasi guna menghindari kerumunan massa. (dd)

(redaksi)