Ekonomi & Bisnis

Terapkan Social Distancing, BPJAMSOSTEK Jalankan Lapak Asik

Ekonomi & Bisnis

28 Maret 2020 09:57 WIB

BPJAMSOSTEK menjalankan protokol Lapak Asik (Layanan Tanpa Kontak Fisik).


SOLO, solotrust.com- BPJAMSOSTEK menjalankan protokol Lapak Asik (Layanan Tanpa Kontak Fisik) untuk mendukung pemerintah dalam upaya pencegahan penularan Covid-19 di wilayah kantor BPJAMSOSTEK Solo.



Menurut Kepala Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Surakarta, Rudy Yunarto, protokol Lapak Asik dilaksanakan di seluruh kantor BPJAMSOSTEK Se-Indonesia.

"Sebelumnya, pelayanan yang diberikan BPJAMSOSTEK kepada peserta selalu dilakukan secara tatap muka atau kontak fisik. Tapi untuk kondisi saat ini hal itu tidak mungkin untuk dilakukan. Sehingga BPJAMSOSTEK memfokuskan layanan klaim jaminan menjadi layanan online dan tanpa kontak fisik," urainya, Jumat (27/3/2020).

Rudy menekankan urgensi pemberlakuan layanan online tersebut memang penting dilakukan, selain mempermudah peserta, tentunya hal ini berdampak pula pada perlambatan penyebaran virus Covid-19 yang sedang diupayakan pemerintah penanganannya.

Rudy menambahkan dalam melakukan pelayanan klaim JHT, peserta dapat mengakses registrasi antrian online melalui aplikasi BPJSTKU atau langsung melalui situs resmi antrian online di antrian.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Setelah mendaftar, paling lambat H-1 peserta mengunggah dokumen-dokumen yang menjadi syarat klaim melalui alamat email yang diberikan saat registrasi. Selanjutnya petugas akan melakukan verifikasi berkas. Jika dokumen lengkap dan telah diverifikasi petugas, peserta tinggal menunggu status pengajuan klaim yang akan diinformasikan melalui sarana komunikasi seperti email, whatsapp/sms atau telepon.

"Jika yang bersangkutan tidak berhasil mengunggah dokumen, peserta akan diinformasikan untuk datang langsung ke Kantor Cabang BPJAMSOSTEK yang dipilih saat registrasi dan memasukkan dokumen ke dalam dropbox yang tersedia untuk diproses lebih lanjut. Adapun pada saat verifikasi dibutuhkan konfirmasi lebih lanjut, petugas akan menghubungi peserta melalui telepon/email/videocall," tukas Rudy.

Di sisi lain, setiap peserta yang mendatangi Kantor Cabang BPJAMSOSTEK juga selalu diukur suhu tubuhnya dan diwajibkan menjaga higienitas diri sebagai upaya mengurangi penyebaran Covid-19. Selain itu, salah satu bentuk mitigasi BPJAMSOSTEK dalam mengurangi interaksi langsung adalah dengan menempatkan dropbox di luar ruangan lalu semua dokumen yang diterima akan terlebih dahulu disemprot dengan desinfektan untuk kemudian bisa diserahkan kepada petugas BPJAMSOSTEK di dalam ruangan. Dokumen di dalam dropbox akan diteruskan secara berkala kepada petugas back office untuk diproses lebih lanjut.

"Diharapkan dengan cara seperti ini, akan meminimalisir risiko penyebaran Covid-19 semakin meluas," pungkas Rudy. (awa)

(wd)