Serba serbi

Bau Mulut saat Puasa, Penyebab dan Cara Mengatasi

Tips & Trik

25 April 2020 22:04 WIB

Ilustrasi. (pixabay)

JAKARTA, solotrust.com- Bau mulut sering menjadi masalah orang yang tengah menjalani puasa. Halitosis atau bau mulut terjadi salah satunya karena mulut kering. Kurangnya air liur menyebabkan bakteri mulut yang biasanya bekerja di sisa-sisa makanan di antara gigi dan lapisan lidah melepaskan gas yang bau.

Dokter spesialis gigi dan gusi di Sno Dental Clinic, Abu Dhabi, Nasser Fouda mengatakan, langkah-langkah sederhana seperti sering berkumur dan menyikat gigi dengan benar akan memastikan kebersihan gigi, bahkan saat berpuasa. Anda bisa berkumur menggunakan obat kumur atau air saja.



Selain itu, gigi palsu dan tambalan pada gigi juga seharusnya rutin dibersihkan, termasuk saat Ramadan karena berpotensi menampung partikel makanan yang berujung menyebabkan bau mulut. Begitu menurut Dr. Sujay Mohan Rai, spesialis prostodontik di NMC Speciality Hospital seperti dilansir Gulf News.

Agar mulut tak berbau busuk selama puasa, pakar kesehatan gigi dan mulut, Drg. Ratu Mirah Afifah menyarankan memperbanyak konsumsi air putih dan makanan berserat di kala sahur dan berbuka puasa. Selain itu, sebaiknya hindari makanan berlemak, terlalu manis dan asin, serta minuman yang tinggi kadar kafein.

Makanan yang mengandung bahan berbau tajam seperti bawang merah, bawang putih, juga sebaiknya dihindari. Makanan asam seperti tomat, nanas, juga sebaiknya tak dikonsumsi selama Ramadan. Bakteri yang berhubungan dengan bau mulut lebih menyukai lingkungan yang lebih asam dan lebih aktif pada tingkat keasaman mulut yang tinggi. Untuk meningkatkan aroma napas, sayuran seperti brokoli, wortel, ubi, dan buah-buahan segar bisa membantu. #teras.id

()

Berita Terkait

8 Manfaat Puasa Syawal untuk Kesehatan Tubuh

The Alana Solo Berbuka Puasa Bersama Yayasan Karya Al Insan Karanganyar

Berbuka Puasa di Masjid Agung Solo, Merasakan Sensasi Ramadan Tempo Dulu

Pasar Sora, Spot Asyik Berburu Takjil di Solo

Semarakkan Bulan Ramadan, Warung Sedekah SHA Gelar Buka Puasa Bersama Selama 20 Hari

JSIT Indonesia Wilayah Jawa Tengah Gelar Khataman Alquran dan Buka Puasa Bersama

The Alana Solo Berbuka Puasa Bersama Yayasan Karya Al Insan Karanganyar

Pasar Sora, Spot Asyik Berburu Takjil di Solo

Semarakkan Bulan Ramadan, Warung Sedekah SHA Gelar Buka Puasa Bersama Selama 20 Hari

JSIT Indonesia Wilayah Jawa Tengah Gelar Khataman Alquran dan Buka Puasa Bersama

HUT ke-56, Bank Daerah Karanganyar Gelar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

Pererat Silaturahmi, Grand HAP Hotel Solo Buka Puasa Bersama Warga dan Media

Program Spesial Ramadan di TV, Siap Temani Pemirsa dari Sahur hingga Berbuka

Viral Sekelompok Pemuda Bangunkan Sahur di Tengah Kuburan, Ketua RT Minta Maaf

Sahur on The Road Solo Grand Mall Berbagi

Hadiri Sahur Keliling di Klenteng Yogyakarta, Sinta Nuriyah Wahid Ajak Jaga Kesatuan dan Persatuan

Simak Cara Siapkan Bekal Sederhana dan Sehat untuk Mudik

Kebiasaan Buruk yang Berdampak Pada Kesehatan Saat Puasa

Tampil Inklusif, Masjid Izzatul Islam Hadirkan Ceramah Berbahasa Isyarat untuk Jemaah Tuli

Masjid Shiratalmustaqim Boyolali, Sediakan 100 Porsi Takjil Setiap Hari dan Santuni Warga

The Alana Solo Berbuka Puasa Bersama Yayasan Karya Al Insan Karanganyar

HIPMI Solo Kenalkan 100 Anak Yatim Berwirausaha

Indosat Hadirkan Ramadan Bermakna, Dorong Pemberdayaan Marbot di Solo

Berbuka Puasa di Masjid Agung Solo, Merasakan Sensasi Ramadan Tempo Dulu

Berita Lainnya