Solotrust.com- Saat pandemi melanda hampir di berbagai negara di belahan dunia ini, banyak orang yang mulai terkena dampak dari virus Covid-19. Beberapa orang pun harus rela kehilangan pekerjaan, yang selama ini menjadi penopang hidupnya bersama dengan keluarga. Sehingga dengan tidak adanya pekerjaan maka untuk memenuhi kehidupan sehari – harinya pun orang akan merasa kesulitan. Untuk itu dibutuhkan sikap saling gotong royong tolong menolong satu sama lain agar orang lain bisa keluar dari kesuitannya.
Sikap empati untuk saling tolong menolong kepada orang lain itulah yang membuat Fauzi atau Ajie sapaan akrabnya rela mundur dari pekerjaannya di restoran, untuk membantu temannya supaya tidak terkena PHK. Restoran tempat Ajie kerja harus memilih salah satu orang antara Ajie atau temannya yang di-PHK, maka Ajie pun berinisiatif lebih memilih mundur daripada temannya di PHK.
Kisah Ajie ini diunggah oleh akun Instagram @Ade Novica Aggyas Sari pada 11 Mei 2020.
“Ini tetangga gue namanya Ajie. Dia dateng ke rumah untuk gadein camera DSLRnya buat modal usaha dia. Tadinya dia kerja di restoran tapi sekarang dia nganggur di PHK. Sebenarnya bisa aja dia tidak terkena PHK tapi dia mengalah mundur demi temennya.” cerita pemilik akun di rekaman video saat Ajie datang ke rumahnya dengan membawa tas berisi camera DSLR yang hendak digadainya.
“Perusahaan harus memilih satu antara dia atau temennya. Karena dia berpikir, temennya lebih membutuhkan daripada dia. Temennya itu sudah berkeluarga dan punya anak. Sementara dia masih single. Jadi dia yang mengalah. Padahal dia sendiri dalam keadaan susah.” lanjut cerita pemilik akun dalam unggahan videonya.
Sementara itu pada captionnya, pemilik akun @Ade Novica Aggyas Sari merasa mendapatkan pelajaran dari sikap yang dilakukan oleh Ajie terhadap temannya.
“Orang – orang sibuk memikirkan dirinya sendiri, bahkan lebih buruknya lagi, kasus kejahatan dan penipuan semakin bertambah banyak saat ini. Tapi Ajie mengajarkan dan mengingatkan kita untuk mau membantu orang lain dan tidak harus menunggu hanya disaat kita mampu saja.” tulis caption yang ada dalam unggahan tersebut.
“Kita harus melihat keadaan di sekitar kita, kalo emmang ada yang urgent benar – benar butuh bantuan, bantulah meskipun kita sendiri dalam keadaan butuh. Karena bisa jadi kondisi orang lain lebih sulit daripada kondisi kita.” sambungnya.
Unggahan rekaman video tersebut telah dilihat lebih dari dua puluh ribu orang. (dd)
(wd)