KLATEN, solotrust.com - Anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem Eva Yuliana memberikan bantuan alat pelindung diri (APD) untuk tenaga medis di Kabupaten Klaten. Penyerahan secara simbolis di kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat.
Bantuan sosial berupa APD ini diberikan dalam rangka pencegahan dan penanganan kasus Covid-19 di wilayah Klaten. Sumbangan APD sebanyak 110, terdiri atas overall, sarung tangan, dan masker.
Dikatakan, Eva Yuliana, pemberian bantuan APD merupakan bentuk kepedulian dirinya selaku wakil rakyat di Senayan terhadap kejadian pandemi virus corona saat ini.
"Bantuan ini bersumber dari dana pribadi saya, bukan dari anggaran pemerintah serta bukan dari anggaran DPR RI. Sak duwe-duwene (Sepunya saya-red) diberikan kepada konstituen," kata dia kepada wartawan di Dinkes Klaten, Senin (18/05/2020).
Anggota Komisi III ini mengatakan, tenaga medis adalah garda terdepan bagi bangsa Indonesia dalam memerangi pandemi Covid-19. Sementara alat pelindung diri yang digunakan tenaga medis masih terbatas.
"Harapannya APD ini bisa bermanfaat dan ini dukungan mental kami kepada seluruh tim medis yang bertugas. Semoga mereka senantiasa diberikan kesehatan dalam menangani Covid-19," jelasnya.
Kepala Dinas Kesehatan Klaten, Cahyono Widodo, menyatakan terima kasih atas bantuan APD dari Eva Yuliana. Selanjutnya, bantuan akan didistribusikan kepada tenaga medis yang bertugas di rumah sakit (RS) rujukan wabah Covid-19 di Klaten.
"Ya, bantuan dari anggota dewan ini akan kami distribusikan di rumah sakit yang ditunjuk sebagai RS rujukan penanganan Covid 19," kata dia. (Jaka)
(redaksi)