PURWODADI, solotrust.com - Sejumlah anggota Satgas TMMD Reguler ke-108 Kodim 0717/Purwodadi yang tengah bertugas di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan Jawa Tengah, ternyata mempunyai pekerjaan sambilan, yakni membantu pemasangan paving.
Kerja sambilan itu bukan untuk mencari penghasilan di sela-sela tugas TMMD, melainkan dalam rangka menjalin komunikasi sosial dengan warga di desa sasaran. Mereka membantu warga yang tengah memasang paving di seputaran SDN 2 Tambakselo
''Namanya kerja sambilan itu kalau mendapat imbalan. Apa yang kami lakukan ini semata-mata membantu warga yang tengah memasang paving. Semata-mata karena peduli dengan apa yang terjadi di desa sasaran TMMD,'' jelas salah satu anggota Satgas TMMD, Prada Heri.
Dia mengaku, kalau menuruti lelah, tentu lelah, mengingat seharian ikut kerja di sasaran fisik TMMD.
''Sore hari sepulang kerja TMMD, melihat ada warga yang tengah melakulan pemasangan paving, saya dan sejumlah anggota Satgas TMMD lainnya lantas membantu pekerjaan itu,'' kata Prada Heri.
(redaksi)