Solotrust.com- Pada 3 November 2020 Tzuyu TWICE merekam tayangan V Live untuk merayakan 5 tahun debutnya bersama penggemar. Dalam kesempatan itu, ia juga berbagi bahwa saat ini tengah merawat dua anjing terlantar.
"Saya pergi ke rumah penampungan anjing belum lama ini. Di sana saya bertemu dengan dua anjing yang manis. Saya memutuskan untuk memberi mereka rumah sementara sebentar, jadi saya membawa mereka pulang bersama saya," kata Tzuyu.
Setelah itu anggota termuda TWICE itu menunjukkan anjing-anjing itu, yang nyaman berbaring di sampingnya. Dua anjing itu ia beri nama Kaya dan Butter. Tzuyu akan merawat mereka hingga menemukan keluarga baru.
TWICE sendiri belum lama ini comeback dengan album studio keduanya "Eyes Wide Open" dengan lagu utama "I Can't Stop Me".
Mengutip dari Sports Seoul via Soompi, album itu berhasil memuncaki chart iTunes di 32 negara seperti Brazil dan Jepang. (Lin)
(wd)