Entertainment

BLACKPINK Masuk Daftar 50 Wanita yang Mendobrak Hambatan di Industri Musik

Musik & Film

17 Januari 2021 22:03 WIB

BLACKPINK dalam poster konser "The Show" (Dok. YG Entertainment)

Solotrust.com - BLACKPINK menjadi satu-satunya artis Korea Selatan yang masuk daftar 50 wanita yang mendobrak hambatan di industri musik versi media asal AS The Grand Island Independent, yang dirilis pada 15 Januari 2021.

Daftar ini disusun oleh Stacker, situs web analisis ahli yang menggunakan data unik bersama dengan tim ahli mereka. Data kuantitatif dikumpulkan ke editorial mereka, yang kemudian dibuat menjadi daftar.



Menurut Stacker, BLACKPINK mencapai kesuksesan luar biasa di seluruh dunia. Secara khusus, lagu "How You Like That" dikatakan menjadi umpan bagi grup asal YG Entertainment itu untuk memasuki pasar AS sepenuhnya. Dengan lagu itu, mereka memperoleh banyak pencapaian, terutama dari penayangannya di YouTube.

"How You Like That" sendiri dipilih YouTube sebagai "Song of the Summer" 2020. Pada 2 September, YouTube mengungkap bahwa lagu itu memuncaki chart "Global Top Summer Songs". Dengan ini BLACKPINK menjadi satu-satunya grup K-Pop yang selama 4 tahun berturut-turut ada di chart tersebut, dimulai dari "As If It's Your Last" di peringkat ke-15, "DDU-DU DDU-DU’ di peringkat ke-3, dan "Kill This Love" di peringkat ke-8.

"How You Like That" juga pernah memegang rekor sebagai MV yang paling banyak ditonton dalam 24 pertamanya sepanjang sejarah YouTube. Menurut YouTube, "How You Like That" telah ditonton sebanyak 86,3 juta kali dalam 24 jam pertamanya sejak diunggah pukul 6 sore pada 24 Juni 2020 waktu Korea Selatan.

"How You Like That" adalah lagu dengan elemen hip hop yang kuat, suara-suara orkestra dan EDM (Electronic Dance Music). Lagu ini diciptakan oleh Teddy bersama R.Tee, 24, dan Danny Chung.

Selain itu, grup beranggotakan Jennie, Rosé, Jisoo, dan Lisa itu juga menjadi artis wanita Korea pertama yang diberi sertifikasi oleh Recording Industry Association of America (RIAA), yakni sertifikasi gold untuk lagu “DDU-DU DDU-DU”.

Sementara itu, artis K-pop terkemuka sebelumnya yakni Girls Generation dan Wonder Girls juga disebut media itu, mengakui kontribusi besar mereka sebagai pelopor, dengan mengatakan, "Mengikuti jejak Girls Generation dan Wonder Girls, BLACKPINK mencapai kesuksesan di seluruh dunia".

Nama-nama lain yang masuk dalam daftar itu misalnya Whitney Houston, Diana Ross, Madonna, Spice Girls, dan Taylor Swift. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Jennie BLACKPINK Tampil Memukau di Coachella 2025, Dinobatkan sebagai Salah Satu Penampilan Terbaik

Dihujat Netizen, Agensi Minta Maaf Perkara Jennie Vaping dalam Ruangan

Baru Rilis, MV ROCKSTAR Lisa BLACKPINK Raih Puluhan Juta Penonton

Jisoo BLACKPINK Resmi Dirikan Label Baru BLISSOO

Pledis Entertainment Tuai Kritikan Gegara Diskreditkan BLACKPINK

Jisoo Blackpink dan Ahn Bo Hyun Dikabarkan Putus, Ini Pernyataan YG Entertainment

5 Event Seru di April 2025, Ada Pasar Malam Khas Tiongkok hingga Konser M2M

Mahasiswa Solo Demo, Tuntut Pertanggungjawaban DPRD dan Suara untuk Seni Musik

Festival Musik Spektakuler bakal Guncang De Tjolomadoe, Suguhkan Belasan Artis Papan Atas

Monpers Sambut Euforia Hari Pers Nasional lewat Musik Keroncong

Wow! Spotify Alirkan Rp162 Triliun ke Industri Musik Sepanjang 2024

Pecah! Nadin Hamizah hingga Tulus Sukses Hibur Pecinta Musik Solo

Kenali Kim, Anggota Girl Group VVUP asal Indonesia

Gemasnya Interaksi Aespa-New Jeans jadi Perhatian Publik

3 Grup K-Pop Ini Konser di Indonesia pada Tanggal yang Sama

OMO Jinja! Idol K-Pop Pria Kini Menyukai Fashion Ketat

Hindari Wamil, Member Boy Group Ini Dijatuhi Hukuman Percobaan

November Bergemuruh: 5 Daftar Idol K-Pop yang akan Mengisi Akhir Tahun dengan Comeback

TWICE Jadi Artis Wanita Pertama dari Luar Jepang yang Raih Sertifikasi Platinum Streaming RIAJ

Secret Number Masuk Nominasi Artis Wanita Pendatang Baru Terbaik di MAMA 2020

Wow! Spotify Alirkan Rp162 Triliun ke Industri Musik Sepanjang 2024

RM dan Suga BTS Ingin Masuk Industri Musik Karena Lagu Fly, Ini Kata EPIK HIGH

Suhyun AKMU Ungkap Bagaimana IU dan Yoo Hee Yeol Membantunya Saat Terpuruk Hingga Ingin Pensiun dari Industri Musik

Punya Pengaruh Besar di Industri Musik di Usia Muda, NCT Dream Masuk Daftar 21 Under 21 Tiga Tahun Berturut-turut

Berita Lainnya