Hard News

Mobil Luar Kota Masuk Sukoharjo, Siap-Siap Swab Antigen

Jateng & DIY

21 April 2021 11:25 WIB

Pemudik harus menjalani swab antigen saat melintas di Sukoharjo.

SUKOHARJO, solotrust.com-  Jajaran Polres Sukoharjo melakukan Operasi Keselamatan Candi 2021. Dalam operasi ini petugas dari satlantas polres sukoharjo meminta kendaraan dari luar kota untuk menepi. Selain mengecek surat-surat kendaraan, identitas pengemudi dan surat hasil tes antigen, jika kedapatan tidak bisa menunjukan surat hasil antigen, mereka diwajibkan untuk mengikuti tes swab anti gen yang dilakukan oleh petugas dari Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sukoharjo, Senin (19/4/2021).  

Dari operasi  keselamatan candi 2021 ini petugas berhasil menjaring belasan pengemudi dan penumpang mobil dari luar kota. Dari hasil tes swab antigen yang dilakukan mereka dinyatakan negatif dan bisa melanjutkan perjalanan.  



Polres Sukoharjo melaksanakan operasi ini sebagai antisipasi warga yang mencuri start mudik, selain itu dalam operasi petugas juga memberikan edukasi dan imbauan agar tidak mudik, mengingat saat ini masa pandemic.

“Ini untuk mengedukasi kepada masyarakat supaya tidak mudik dan masyarakat juga agr mengerti agar saat ini masih musim pandemi.” Jelas Kabag Ops Polres Sukoharjo, Kompol Agus Pamungkas, Senin (19/4/2021).  

Operasi keselamatan candi 2021 ini dimulai 12 April dan akan berakhir pada 25 April mendatang. (nas)

()