Solotrust.com - Jungkook BTS berbagi tekanan yang ia rasakan karena disebut "golden" dalam wawancaranya dengan Majalah Rolling Stone, yang diunggah di laman resminya baru-baru ini.
"Orang menyebut Anda "golden" karena Anda pandai dalam banyak hal. Tapi seperti yang Anda katakan sebelumnya, itu datang dengan banyak tekanan, bukan?," demikian pertanyaan dari pewawancara.
Jungkook menjawab, "Orang mengatakan bahwa saya unggul, bahwa saya serba bisa. Tentu saja saya unggul dalam beberapa bidang, tetapi menurut saya itu tidak selalu membantu untuk menikmati bakat-bakat itu. Anda hanya dapat meningkat di area tertentu ketika Anda benar-benar berlatih, ketika Anda benar-benar mencoba, ketika Anda mendalami hal itu."
Anggota termuda BTS itu melanjutkan, "Jadi saya benar-benar tidak ingin menganggap diri saya serba bisa. Saya hanya ingin terus berusaha dan bekerja keras. Dan tentu saja saya merasakan tekanan, tetapi tekanan itu juga dapat menyeret saya untuk bekerja keras dan melakukan yang terbaik pada apa yang saya lakukan."
Sebelumnya, Jungkook juga pernah berbagi pemikirannya tentang panggilan "golden maknae" yang selama ini disematkan untuknya. "Maknae" sendiri adalah sebutan bagi anggota termuda. Sedangkan "Golden" mengacu pada kemampuannya dalam berbagai aspek baik menyanyi, menari, rap, olahraga dan sebagainya.
Dalam episode kelima "Break The Silence", serial dokumenter BTS yang rilis tahun lalu, Jungkook mengungkapkan bahwa dirinya tidak merasa julukan itu sesuai untuknya, yang menyebabkan dirinya harus bekerja lebih keras agar bisa nampak seperti itu.
"Saya iri dengan citra orang tentang diri saya. Orang-orang memanggil saya 'Golden Maknae', tapi bukan itu yang saya rasakan tentang diri saya. Jadi saya harus berusaha lebih keras untuk membuat diri saya terlihat seperti itu," ungkap Jungkook.
BTS sendiri akan kembali dengan single terbarunya "Butter" pada 22 Mei mendatang. Lagu yang digambarkan sebagai lagu dance pop yang cocok dengan suasana summer/musim panas itu akan ditampilkan untuk pertama kalinya di Billboard Music Awards (BBMAs) 2021. BTS pun masuk dalam 4 nominasi sekaligus di BBMAs tahun ini, yakni Top Selling Song, Top Song Sales Artist, Top Social Artist, dan Top Duo/Group. (Lin)
(wd)