Serba serbi

Kapolri, Panglima TNI, dan Menpora Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Venue PON Papua

Olahraga

27 Agustus 2021 13:59 WIB

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali menyebut masyarakat yang ingin menonton pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2021 sudah mendapatkan suntikan vaksin Covid-19. Dengan vaksinasi ini, Menpora Amali berharap herd immunity atau kekebalan komunal akan segera terbentuk.(Foto: putra/kemenpora.go.id)

Solotrust.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali menyebut masyarakat yang ingin menonton pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2021 sudah mendapatkan suntikan vaksin Covid-19. Dengan vaksinasi ini, Menpora berharap herd immunity atau kekebalan komunal akan segera terbentuk.

“Bagi yang ingin melihat pelaksanaan PON, maka tidak ada pilihan, harus vaksin,” kata Zainudin Amali, saat meninjau proses vaksinasi Covid-19 yang diikuti pelajar dan masyarakat di Gedung Olahraga Waringin, Jayapura, Jumat (27/08/2021), dilansir dari laman resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, kemenpora.go.id.



Menpora menyampaikan, proses vaksinasi ini sesuai dengan arahan Presiden RI Joko Widodo. Untuk itu, pihaknya mengajak masyarakat di Papua mengikuti vaksin, khususnya yang berada di sekitar arena venue pertandingan PON.

“Saya bersama Panglima TNI dan Kapolri datang ke Papua melihat vaksinasi untuk masyarakat, dan sebagaimana arahan dari Bapak Presiden Joko Widodo kepada kami semua pada saat penyelenggaraan PON harus diupayakan masyarakat sudah tervaksin,” ujarnya.

Lebih lanjut, Zainudin Amali meminta masyarakat yang sudah mendapatkan suntikan vaksin agar mengajak keluarga dan teman-temannya.

“Sampaikan kepada keluarga dan teman-teman yang belum vaksin untuk segera vaksin karena itu jadi persyaratan untuk melihat pelaksanaan PON supaya aman. Terima kasih kepada masyarakat yang sudah divaksin,” jelas dia.

Sementara itu, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto yang juga hadir menyampaikan, kedatangannya bersama Menpora dan Kapolri dalam rangka menyukseskan kegiatan vaksinasi.

Panglima TNI menerangkan, saat ini proses vaksinasi di Jayapura untuk dosis pertama sudah mendekati 47 persen, sedangkan untuk dosis kedua di atas 20 persen. Ini menunjukkan masyarakat antusiasi mengikuti program vaksinasi.

“Saat ini juga dalam percepatan vaksinasi sehingga target akhir September kita semua sudah mendapatkan vaksinasi, baik dosis satu atau dosis kedua,” terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merasa senang proses vaksinasi berjalan aman dan lancar. Dia melihat antusias masyarakat mengikuti vaksinasi semakin hari makin baik.

(and_)

Berita Terkait

Kapolri Apresiasi Komitmen Jasa Raharja dan Seluruh Stakeholders Wujudkan Mudik-Balik Idulfitri Lancar Berkeselamatan

Ajudan Kapolri Intimidasi Pewarta Foto Media Antara

Wartawan Diancam dan Ditempeleng Ajudan Kapolri di Semarang, PWI Solo: Copot dari Jabatan

Laporan Dugaan Pemalsuan Belum Ada Tersangka, Ketua DPD KAI Jateng akan Bersurat ke Kapolri

Libur Nataru, Kapolri Cek Pengamanan Tempat Wisata di Solo

Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024, Jasa Raharja Komitmen Dukung Upaya Strategis Seluruh Stakeholder

Disematkan Baret Merah dan Brevet Komando, Kapolri: Ini adalah Kebanggaan Institusi Polri dan Pribadi

Kapolri Dampingi Laksamana Yudo Margono Jalani Fit and Proper Test

Kapolri Bersama Panglima TNI Gelar Pasukan Puri Agung 2022

Jenderal Andika Perkasa Resmi Jabat Panglima TNI

KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa Diajukan Jokowi sebagai Panglima TNI

Kapolri Gelar Rapat dengan Panglima TNI dan Kementerian, Bahas Larangan Mudik

Indonesia Hattrick Juara Umum ASEAN Para Games

Dito Ariotedjo, Menpora Baru yang Super Muda dengan Segudang Prestasi

Jokowi Lantik Dito Ariotedjo sebagai Menpora

Dies Natalies ke-47, UNS Beri Penghargaan Menpora Zainudin Amali

GBK Bisa Dipakai Relawan Jokowi tapi Tak Boleh buat Konser, Netizen Protes!

Gelora Bung Karno Tak Boleh Dipakai di 2023, Konser BLACKPINK dan Raisa Terancam

Hotel Grand Mercure Solo Baru Gelar Vaksinasi Covid-19

Tak Lagi Bonus HP, Vaksin di Balaikota Solo Kini Dapat Beras

Danrem 074/Warastratama Apresiasi Program Desa Tuntas Vaksinasi di Plosorejo

TMMD Sengkuyung III di Desa Plosorejo Matesih Jadi Ajang Penuntasan Vaksinasi Covid-19

Gibran Kunjungi Sentra Vaksin dan Resmikan Gedung Pusat Pembinaan Mental Spiritual Polkesta

Ivan Gunawan Beri Motor Bapak Tua Kayuh Sepeda 15 Km demi Vaksinasi

Sabet Emas PON Papua, Khoirudin Mustakim Penuhi Nazar Lari Salatiga-Klaten

Gokil! Atlet Cantik Peraih Emas PON Papua Todong Ridwan Kamil, Minta Jodoh

Berita Lainnya