Hard News

PKS Sambangi Partai Demokrat Karanganyar, Rajut Koalisi Pemilu 2024?

Jateng & DIY

24 Desember 2021 10:15 WIB

Pertemuan jajaran pengurus DPD PKS Karanganyar dengan DPC Partai Demokrat di sekretariat kantor Demokrat Karanganyar, Kamis (23/12/2021)

KARANGANYAR, solotrust.com - Pengurus DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Karanganyar mendatangi kantor DPC Partai Demokrat (PD) Karanganyar, Kamis (23/12/2021) sore. Silaturahmi dua partai yang belum pernah berkoalisi di level kabupaten itu berlangsung cair dan penuh keakraban.

Menurut Ketua DPD PKS Karanganyar Anwar Susilo dan Ketua DPC PD Karanganyar Tri Haryadi, tidak ada hal krusial yang dibicarakan dalam pertemuan ini.



"Silaturahmi ini akan mengawali komunikasi dengan PKS Karanganyar. Bagi partai politik, komunikasi politik ini penting, baik untuk internal partai maupun dengan eksternal serta komunikasi lintas partai. Salah satu tujuannya, tentu untuk menyukseskan momentum politik, tahun politik 2024 agar berlangsung aman dan lancar," papar Tri Haryadi.

Tak dimungkiri, pertemuan perdana berbalut silaturahmi ini tidak menutup kemungkinan ke depannya ada jalinan kerja sama dalam bentuk koalisi.

"Koalisi itu kan ikhtiar partai politik, tentu tidak menutup kemungkinan, tapi hingga saat ini kami belum berpikir ke sana. Satu hal yang jelas, saat ini kami lebih fokus pada sama-sama berpikir untuk kesejahteraan masyarakat, bagaimana problem (masalah-red) di masyarakat bisa menjadi aspirasi untuk diperjuangkan oleh kader partai di legislatif," bebernya.

Sementara itu, Ketua DPD PKS Karanganyar, Anwar Susilo mengatakan, PKS dan PD sudah bersahabat sejak lama. Di level nasional dan provinsi, kedua partai sudah pernah berkoalisi, meskipun di level Kabupaten Karanganyar hal tersebut belum pernah dilakukan. Oleh sebab itu dari komunikasi yang dilakukan, tidak menutup kemungkinan koalisi dua partai ini bisa terlaksana.

"Saat ini kami sama-sama akan berkomitmen untuk menyukseskan pemilu 2024 agar berjalan dengan baik, demokratis, dan lancar. Jumlah kursi masing-masing partai kami bertambah dan keberadaan PKS maupun PD bisa semakin dirasakan masyarakat," tukasnya. (joe)

(and_)

Berita Terkait

PKS Karanganyar Umumkan 3 Nama Kader Diusung Maju Pilkada

Usai Debat Capres, Pendukung AMIN Yakin Anis-Imin Lolos Kontestasi Putaran II

Pernah Jadi Rival, Golkar Karanganyar Sambangi PKS, Kolaborasi 2024?

Sikapi Kenaikan BBM, Demokrat Karanganyar Sebut Pemerintah Tak Peka Kesulitan Rakyat

Publikasi Pelaksanaan Pemilu 2024, Permintaan Pantauan di KY Meningkat 911 Pemohon

Bawaslu Demak Luncurkan Buku Kerja Pengawas Ad Hoc Pemilu 2024

Dalang Wartoyo Dukung Hak Angket atas Dugaan Kecurangan Pemilu 2024

Mahasiswa KKN Undip Tingkatkan Literasi Informasi Masyarakat Jelang Pemilu 2024

Mahasiswa KKN Undip Serukan Gerakan Antigolput Pemilu 2024

Bawaslu Kota Semarang Umumkan 4646 Calon PTPS Terpilih

Belum Tentukan Cabup dan Cawabup Karanganyar, Koalisi Kebersamaan Tunggu Dinamika Politik

Jelang Pilkada, Partai Demokrat Karanganyar Safari Politik ke PKS

Jelang Pilkada, PDIP Karanganyar Anjangsana ke DPD PKS

PKS Karanganyar Umumkan 3 Nama Kader Diusung Maju Pilkada

Usai Debat Capres, Pendukung AMIN Yakin Anis-Imin Lolos Kontestasi Putaran II

Daftar Pertama Bacaleg di KPU Karanganyar, PKS Libatkan 8 Delman

Kampanye Pamungkas, Paslon Ilyas-Tri Haryadi Gelar Konser Musik Nyawiji Dadi Siji

Laskar Lawu Deklarasikan Dukungan ke Paslon Ilyas-Tri Haryadi dan Luthfi-Taj Yasin

Relawan Peci Ireng Siap Menangkan Ilyas-Tri Haryadi di Pilkada Karanganyar

ICMI Gelar Diskusi Interaktif, Undang 2 Paslon Pilkada Karanganyar

Temui Ratusan Buruh dan Pelaku UMKM, Ilyas-Tri Haryadi Sampaikan 7 Program Unggulan

Temui Relawan dan Kader PSI, Kaesang Titip Jokowi ke Cabup Karanganyar Ilyas

Berita Lainnya