SOLO, solotrust.com - Sebagai bentuk Tri Satya dan Tri Dharma Perguruan Tinggi Pramuka Racana Dhamar Wulan - Kencana Wungu Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Solo melaksanakan pengabdian masyarakat selama tiga hari di Selo Boyolali pada awal Februari 2022 ini.
"Saya harap peserta menjaga nama baik almamater serta mentaati protokol kesehatan," demikian pesan pembina Gugus Depan Jumanto, dalam sambutannya saat melepas rombongan.
Dalam keterangan pers, Rabu (9/2), Ketua Pelaksana, Retno Puji Astuti menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan di Dusun Stabelan Desa Tlogo Lele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali dengan mengambil tema "Abdikan Diri Bersama Pramuka Unisri".
"Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang setiap tahun sekali diselenggarakan oleh Racana Unisri dan diikuti seluruh anggota Racana dan beberapa Volunter yang bergabung untuk mensukseskan kegiatan pengabdian masyarakat ini," jelas Retno.
Dalam kegiatan itu, pihaknya melaksanakan tiga program antara lain Unisri Scout Teaching, Unisri Scout Green dan Unisri Scout Are Devoted. Setiap program yang kami lakukan berkerja sama dengan instansi maupun masyarakat sipil.
Seperti Unisri Scout Green yang melaksanakan kerja bakti dan penanaman 100 pohon buah dengan Dinas BPDASHL Solo, Unisri Scout Teaching yang mengajar pramuka yang berkolaborasi dengan SDN 02 Tlogolele dan Unisri Scout Are Devoted yang bekerja sama dengan masyarakat dusun setempat membantu aktivitas kehidupan masyarakat itu sendiri selama 3 hari.
Dalam sambutannya, Pembina Lapangan Riptono, S.Pd, M.Pd, menyampaikan bahwa keramahan, keasrian dan kelestrian adat - istiadat dusun tersebut masih terjaga, serta memiliki keindahan alam yang sangat khas, menjadikan alasan desa ini sebagai lokasi kegiatan pengabdian Masyarakat.
Dusun yang sebagian besar penduduknya berprofesi sebagai Petani ini terletak di lereng gunung merapi dan hanya berjarak 3 Km dari puncak merapi, sehingga dusun ini menjadi salah satu dusun tertinggi di Kecamatan Selo.
"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini bisa sebagai ajang pembelajaran bagi peserta dan dapat menjalin tali silaturahmi antara mahasiswa dengan masyarakat, serta terjadi hubungan timbal balik yang positif sehingga dapat memeberikan manfaat yang positif dan berkelanjutan," tutur Riptono.
Sementara itu, Kadus Dusun Stabelan Maryanto menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh Pramuka Unisri Solo.
"Kami berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai di sini," ujar Maryanto. (rum)
(zend)